KLHK Laksanakan Penanaman Mangrove di DIY dalam Rangka Hari Lahan Basah Sedunia

- 7 Februari 2024, 16:11 WIB
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melaksanakan kegiatan penanaman serentak di seluruh Indonesia
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melaksanakan kegiatan penanaman serentak di seluruh Indonesia /

Ekosistem mangrove dipercaya mempunyai kemampuan yang lebih besar dalam menyerap karbon dibandingkan dengan ekosistem hutan daratan. Sehingga dengan upaya rehabilitasi kawasan mangrove merupakan langkah yang sangat penting dalam mengatasi ancaman di atas.

Penanaman kali ini dimaksudkan untuk memberikan contoh sekaligus mengajak seluruh kalangan untuk melakukan penanaman pohon khususnya mangrove yang mempunyai berbagai macam fungsi dalam melestarikan lingkungan.

Secara umum, aksi penanaman pohon merupakan bentuk komitmen Indonesia dalam pengurangan risiko bencana dan pengendalian perubahan iklim. Selain itu, kegiatan penanaman ini juga menjadi momentum bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kelestarian lahan basah, khususnya mangrove.

Melalui kegiatan ini, kita dapat berkontribusi secara langsung dalam menciptakan lingkungan hidup yang berkelanjutan bagi generasi mendatang dan mewujudkan komitmen untuk melestarikan dan menjaga keanekaragaman hayati demi masa depan yang lebih baik.***

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah