Papua Barat Daya Sah Diresmikan, Kini Indonesia Punya 38 Provinsi

- 10 Desember 2022, 08:29 WIB
Peresmian Papua Barat Daya, Kini Indonesia Punya 38 Provinsi
Peresmian Papua Barat Daya, Kini Indonesia Punya 38 Provinsi /Tangkap Layar antaranews.com/

Baca Juga: Legislator Ingatkan Pentingnya Menjaga Netralitas Kepala Daerah Jelang Pemilu 2024

“Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai pejabat Provinsi Papua Barat Daya dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya,” kata Musa’ad dalam sumpahnya.

Mendagri Tito Karnavian kemudian juga memberikan pesan agar Musa’ad dapat menjaga stabilitas di provinsinya ini.

“Tolong jaga betul stabilitas politik dan keamanan di sana, merangkul semua pihak terutama Forkopimda, semua tokoh-tokoh baik tokoh formal, maupun informal, rekan-rekan Bupati, walikota, DPRD, termasuk juga berhubungan baik dengan induknya Papua Barat di semua tingkatan,” pesan Tito.

Pejabat Gubernur Papua Barat Daya, Dr. Muhammad Musa’ad, mengawali karirnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan menjabat sebagai Dosen Universitas Cendrawasih Jayapura.

Baca Juga: Anggota Bawaslu RI Ungkap Beragam Tantangan Yang Akan Dihadapi Pada Pemilu 2024

Juga sebagai anggota tim penyusun UU No. 21 Tahun 2001 yang kemudian direvisi menjadi UU No. 2 Tahun 2021 tentang Otonomi Khusus Papua.

Selanjutnya Musa’ad pernah menjabat sebagai Deputi Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kepala Bappeda Papua, dan juga sebagai Asisten Sekretaris Daerah Papua bidang perekonomian dan kesejahteraan rakyat.

Karir Musa’ad di Lembaga organisasi kemasyarakatan adalah sebagai ketua ICMI Papua, Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran provinsi Papua juga sebagai Ketua Umum Yayasan Pendidikan Islam (Yapis) Papua.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x