Profil Kharisma Jati, Sosok yang Diduga Menghina Ibu Negara Iriana Jokowi saat KTT G20 Ternyata Komikus

- 20 November 2022, 20:07 WIB
Profil Kharisma Jati, Sosok yang Diduga Menghina Ibu Negara Iriana Jokowi saat KTT G20 Ternyata Komikus
Profil Kharisma Jati, Sosok yang Diduga Menghina Ibu Negara Iriana Jokowi saat KTT G20 Ternyata Komikus /Facebook/Kharisma Jati/Instagram/@koprofilJati

INFOTEMANGGUNG.COM – Unggahan foto Kim Kun Hee istri dari presiden Korea Selatan bersama Ibu presiden Indonesia Iriana Jokowi ketika kegiatan KTT G20 menjadi sorotan banyak netizen.

Pasalnya ada sebuah akun di twitter dengan nama @koprofiljati dengan nama profil Kharisma Jati membuat cuitan yang tidak baik atau menghina istri Presiden Indonesia Iriana Jokowi.

Akun tersebut menggungah foto Kim Kun Hee bersama Iriana Jokowi dengan caption yang dianggap menghina sang Ibu negara tersebut.

Baca Juga: Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2022 Dibuka, Cek Nama Kamu Disini, Kalau Tidak Ada Ajukan Sanggahan

”Bi, Tolong buatkan tamu kita minum”

”Baik, Nyonya”

Hal tersebut tentu sangat tidak baik dicontoh dan pastinya akan sangat menyakitkan hati bangsa Indonesia dan juga keluarga Joko Widodo. Terlihat kesan bahwa, Ibu negara Indonesia seolah seorang pelayan yang sedang menjamu tamu kehormatan.

Banyak dari netizen yang tidak terima dengan cuitan tersebut dan anak-anaknya Kaesang Pangarep pun ikut mengomentari cuitan tersebut dengan bertanya:

"Lha, terus maksudnya gimana?"

Gibran Rakabuming juga mengomentari dengan bertanya: "Salah paham?"

Baca Juga: Lowongan IKN: Hari Terakhir, Buruan Daftar Sekarang!

Setelah cuitan tersebut dikomentari oleh sang anak presiden tersebut, pemilik akun @koprofiljati langsung menghapus dan membuat sebuah caption.

"Sorry, gaes. Postingan dengan gambar ibu negara saya hapus. Kayaknya banyak yang salah paham menganggap saya merendahkan orang di gambar tersebut."

Karena permasalah tersebut akun dinonaktifkan oleh sang pemilik Kharisma Jati. Namun, karena sudah menjadi trending dan netizen terlanjut penasaran dengan siapa itu Kharisma Jati. Banyak dari netizen yang mencari dan mengulik informasi tentang Kharisma Jati.

Berikut profil dari Kharisma Jati yang merupakan seorang komikus profesional dengan komik ”anak kos dodol dikomikin” dan ”god you must be joking”. Sebelum menjadi komikus, ia juga seorang animator dan ilustrator.

Baca Juga: Biografi Frans Kaisiepo, Sosok Pahlawan yang Berjasa Menyatukan Papua dibawah NKRI

Lahir dengan nama lengkap Kharisma Jati, sosok ini berasal dari Yogjakarta berusia 36 tahun. Lahir pada tanggal 4 November 1986 dengan status telah menikah. Pendidikan terakhir SMAN 7 Yogjakarta, kini sang komikus berdomisili di Bantul, Yogjakarta.

Instagram:@kxjati

Facebook: Kharisma Jati

Blog: KjatiWordpress.com

Banyak saran dari warganet yang meminta Kaesang untuk melakukan tindakan hukum, dengan melaporkan hinaan tersebut ke Kantor Polisi.

Namun, Iriana Jokowi memberikan pesan ke kaesang untuk bersabar. Seperti cuitannya berikut ini:

Baca Juga: Klik Siakba.kpu.go.id, Link Berikut untuk Daftar PPK, PPS, KPPS Online Pemilu 2024 & Persyaratan Badan Ad Hoc

Habis diWA sama ibuk disuruh sabar. Yowes aku sabar," cuit Kaesang pada 17 November 2022, dikutip dari Twitter @kaesangp.

Setelah Kharisma Jati membuat heboh bangsa Indonesia karena cuitannya, akhirnya beberapa waktu silam komikus tersebut memberikan klarifikasi dan ucapan permintaan maaf melalui akun Facebook pribadinya.

Demikian profil singkat Kharisma Jati, semoga masalah ini menjadi pelajaran bagi warganet untuk menggunakan sosial media dengan cerdas dan bijak. Agar tidak ada seorang pun yang dirugikan.***

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: Twitter @koprofiljati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah