Kisah Henry Molaison, Orang yang Tak Bisa Menciptakan Memori Baru di Otaknya

- 2 Juni 2023, 15:40 WIB
Kisah Henry Molaison, Orang yang Tak Bisa Menciptakan Memori Baru di Otaknya
Kisah Henry Molaison, Orang yang Tak Bisa Menciptakan Memori Baru di Otaknya /Tangkapan layar Youtube @Neuron Theory M.D./

INFOTEMANGGUG.COM - Pada tahun 1950, ada seorang lelaki bernama Henry Gustav Molaison. Ia mengalami tragedi yang membuatnya tak bisa menciptakan memori baru di otaknya. Bagaimana kisahnya? Simak penjelasan di bawah ini.

Henry Gustav Molaison lahir pada tanggal 26 Februari 1926. Saat berusia 9 tahun, Henry jatuh dari sepeda dan membuatnya kejang-kejang atau epilepsi parah. Kondisi ini dialami oleh Henry selama bertahun-tahun lamanya hingga ia beranjak dewasa. 

Singkat cerita di tahun 1953, kisah Henry Molaison sampai ke telinga seorang dokter bedah bernama William B. Scoville. Dokter William dikenal suka melakukan operasi berisiko. Kemudian, dokter tersebut memeriksa bagian otak Henry.

Baca Juga: Gurun Terluas di Dunia Ternyata Bukan Sahara, Lalu Apa?

Ia mengambil kesimpulan bahwa otak Henry bermasalah di bagian hippocampus. Maka, dokter William memutuskan untuk melakukan operasi pengangkatan bagian otak tersebut.

Operasi berjalan dengan lancar dan sukses. Naas, ternyata penghuni ruangan dan silaunya penerangan menjadi ingatan terakhir Henry. Henry berubah menjadi sosok manusia yang tidak bisa menciptakan memori baru di otaknya. 

Memori yang dimiliki Henry Molaison tidak hilang. Ia tetap mengingat siapa dirinya, keluarganya, teman, serta kenangan yang pernah dialaminya. Yang mengejutkan, Henry tak bisa membentuk memori baru dan ingatannya berhenti di usia 27 tahun.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: YouTube Kok Bisa?


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x