Dikecam Netizen Usai Lecehkan Volunteer Sea Games 2021, Yeremia Rambitan: Saya Minta Maaf

- 26 Mei 2022, 11:28 WIB
Pramudya Kusumawardana-Yeremia Rambitan (kiri)
Pramudya Kusumawardana-Yeremia Rambitan (kiri) /Instagram.com/@bwf.official/

InfoTemanggung.com - Pebulutangkis muda Indonesia, Yeremia Rambitan akhirnya mengucapkan permintaan maaf pasca menuai kecaman dari netizen. Permintaan maaf tersebut disampaikan melalui postingan video.

Adapun postingan tersebut diunggah di akun Instagram resmi dari Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) @badminton.ina.

“Halo semuanya, atas nama saya pribadi, Yeremia, saya memohon maaf kepada PBSI, tim NOC Indonesia, dan pecinta bulutangkis Indonesia. Saya menyesali perbuatan saya dan khilaf saat bercanda dengan perkataan perkataan saya,” ucap Yeremia,  pada Rabu, 25 Mei 2022.

Baca Juga: Serangan Gelombang Panas di India dan Pakistan, Gambaran Iklim Masa Depan

Pada video permohonan maaf tersebut, Yeremia juga membenarkan bahwa dirinya telah mendapat teguran keras dari sang pelatih. Selain itu, juga mengaku telah meminta maaf pada volunteer Sea Games 2021 Vietnam yang ia lecehkan dengan perkataannya.

“Pelatih sudah menegur saya dengan keras dan juga sudah meminta maaf pada volunteer tersebut. Sekali lagi saya meminta maaf pada semuanya,” katanya memberi penjelasan.

Berdasarkan postingan video tersebut terlihat jelas bahwa pemain bulutangkis berbakat yang menjadi kekuatan ganda putra Indonesia itu menyesali perbuatannya.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Sinyal 4G tidak Muncul, Dijamin Berhasil!

Bermula saat potongan videonya yang tengah bercanda di aplikasi TikTok viral dan menuai banyak kecaman dari netizen, khususnya pecinta bulutangkis tanah air.

Di dalam postingan viral tersebut, Yeremia tampak tengah berbicara dengan seseorang yang ditengarai sebagai volunteer Sea Games 2021 Vietnam, dan mengucapkan kata-kata tak pantas.

“I love you and I want to fuck you,” ucapnya, yang langsung tersebar dan mendapat respon negatif dari pelbagai pihak.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Pinjaman Online Pribadi Angsuran Bulanan Langsung Cair

Terlebih, pada potongan video yang beredar tersebut, Yeremia tengah mengenakan perlengkapan yang menandakan dirinya sebagai atlet Indonesia.

Tentunya, kejadian itu mencoreng namanya sebagai pemain bulutangkis kelas dunia dan dianggap sebagai pemain yang tidak punya etika yang baik.

Banyak netizen menyayangkan tindakannya itu, lantas melakukan pengecaman melalui pelbagai media, termasuk akun Instagram milik Yeremia.

Baca Juga: 3 Cara Mengganti Sandi Instagram Yang Sudah Lupa, Mudah dan Cepat

Akibat dari banyaknya kecaman yang datang, bahkan saat ini akun Instagram Yeremia tidak lagi dapat ditemukan.

Pebulutangkis 22 tahun tersebut, kali terakhir terlihat aktif saat membuat Instastory ketika kepulangannya ke tanah air pasca mempersembahkan medali perak di Sea Games 2021 Vietnam.

Sangat disayangkan memang, prestasi gemilang dari sang atlet berbakat harus ternodai oleh hal yang sebenarnya tidak perlu terjadi.

Baca Juga: Cara Mencairkan Uang di Dana Lewat Alfamart, Mudah dan Cepat

Mengenai peristiwa menghebohkan tersebut, hingga saat ini, akun resmi PBSI belum memberikan konfirmasi apapun, selain unggahan video permintaan maaf dari Yeremia. Jadi belum ada kejelasan, apakah Yeremia akan dikenai sanksi khusus atau tidak.***

*Disclaimer: Artikel ini sebelumnya telah tayang di seputartangsel.pikiran-rakyat.com dengan judul 'Yeremia Rambitan Akhirnya Minta Maaf Usai Viral Lecehkan Volunteer SEA Games 2021'. Dan saat ini postingan video permohonan maaf tersebut telah di takedown dari Instagram

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Pikiran Rakyat Seputartangsel.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x