Beredar Surat Edaran Disdikbud Pesisir Barat Terkait Larangan Membawa Lato-Lato ke Sekolah

- 6 Januari 2023, 19:30 WIB
Beredar Surat Edaran Disdikbud Pesisir Barat Terkait Larangan Membawa Lato-Lato ke Sekolah
Beredar Surat Edaran Disdikbud Pesisir Barat Terkait Larangan Membawa Lato-Lato ke Sekolah /

Baca Juga: JPPI: Rapor Pendidikan Indonesia Hanya Dapatkan Skor 1,6 dari Skala 5

Tentu adanya surat edaran tentang pelarangan lato-lato di lingkungan sekolah Pesisir Barat, Lampung menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. 

"Padahal main lato-lato ada manfaatnya loh bagi anak-anak, melatih konsentrasi dan keseimbangan. Kita saja yang agak dewasa kesusahan mainnya lah mereka pada jago. Daripada mereka main handphone mulu mending main itu. Anak-anak masanya bermain jangan dilarang dong," jelas akun @alfan22_.

Beberapa masyarakat tidak setuju karena merasa  manfaat permainan lato-lato baik untuk anak dan mencegah kecenderungan bermain gadget. 

"Sebagai ibu mendukung permainan lato-lato walaupun kuping serasa mau pecah. Setidaknya bisa mengurangi kecenderungan bermain handphone. Anak bawa lato-lato ke sekolah untuk battle dengan temannya. Apalagi lato-lato juga melatih konsentrasi dan keseimbangan," kata akun nuritash90 

Namun ada pula yang menyetujuinya karena merasa seringnya permainan lato-lato dimainkan akan mengganggu di lingkungan sekolah. 

"Memang bagus ada larangan untuk membawa lato-lato ke sekolah selain bisa mengganggu konsentrasi belajar, permainan ini membuat cedera pemainnya jika tidak bisa memainkannya," ucap akun suarabergema2id.

Tidak ada penjelasan lebih lanjut dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat Lampung terkait surat edaran yang melarang siswa membawa lato-lato ke sekolah.***

 

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Instagram @lambeehturah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah