Siap Hadapi Pemilu 2024, Perindo Hendak Capai Double Digit di Nasional dan Daerah

- 10 Desember 2022, 09:03 WIB
Siap Hadapi Pemilu 2024, Perindo Hendak Capai Double Digit di Nasional dan Daerah
Siap Hadapi Pemilu 2024, Perindo Hendak Capai Double Digit di Nasional dan Daerah /Tangkapan layar okezone.com/

Hary Tanoe mengajak semuanya untuk turut menyukseskan Pemilu 2024 dan yakin Perindo akan berhasil.

“Untuk menyamakan perspektif. Segala sesuatu yang dibutuhkan untuk mencapai sasaran. Saya harapkan dalam Bimtek dan Konsolidasi Nasional ini kita betul-betul menghasilkan sesuatu. Bukan hanya resolusi secara garis besar, tapi semangat yang benar-benar kita dalami dan kita yakini. Tahun 2024 kita harus berhasil”, ujarnya

Hary Tanoe juga menegaskan bahwa tujuan Perindo adalah berjuang demi kemajuan dan perbaikan NKRI.

Menurutnya saat ini masalah yang sangat perlu untuk diperbaiki adalah ketimpangan sosial.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Berpeluang Singkirkan Puan Maharani sebagai Kandidat Capres 2024 dari PDI Perjuangan

Walaupun mendapat bonus demografi dengan pertambahan pneduduk yang sangat besar nanti di tahun 2045, tetapi jumlah masyarakat miskin masih sangat banyak.

“Di mana, masyarakat kita di golongan ekonomi lemah atau miskin itu jumlahnya masih besar. Kita mengalami bonus demografi, jumlah penduduk bertambah 3-4 juta setiap tahun dan akan menjadi kurang lebih 319 juta tahun 2045. Artinya, penambahan lebih dari 40 juta orang”, ujar Hary Tanoe.

Oleh karena itu, harus ada tindakan untuk memaksimalkan bonus demografi itu.

Mempersempit gap ekonomi antara si kaya dan miskin menurut Hary sangatlah penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Hukum dari ekonomi itu sederhana. Saat jumlah pemberi kerja lebih sedikit daripada pencari kerja, maka yang terjadi adalah gaji akan tetap berada di bawah”, tuturnya.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: okezone.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x