Di Luar Perkiraan, 3 Insiden Tak Terduga Mewarnai Peringatan Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara

18 Agustus 2023, 13:36 WIB
Detik-detik Pak Basuki mengecek kancing baju Erick Thohir /instagram @sedangviral_id/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pada peringatan Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di Istana Negara, terjadi sejumlah insiden yang mencuri perhatian publik.

Ketika Tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) melakukan kenaikan Bendera Pusaka, ada tiga insiden menonjol dalam momen bersejarah ini.

Baca Juga: Menyelamatkan Udara Jakarta, ini Langkah Jokowi dalam Mengatasi Polusi

Insiden Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di Istana Negara

1. Sepatu Kiri Pembawa Baki Bendera Pusaka Copot

sebuah insiden menarik perhatian saat sepatu kiri pembawa baki Bendera Pusaka, Lilly Indiani Suparman Wenda, tiba-tiba copot.

Kejadian ini terjadi setelah pengibaran bendera selesai dan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sedang merapikan barisan.

Meskipun terjadi insiden tersebut, Lilly Indiani tetap menunjukkan profesionalisme yang luar biasa.

Pelajar asal Provinsi Papua Pegunungan ini tidak terpengaruh dan tetap melanjutkan tugasnya dengan senyuman meski tanpa sepatu hitam di kaki kirinya.

Bahkan saat kamera menyorot ke arah Presiden Jokowi, terlihat bahwa Presiden tetap tenang dan tampak ingin memberikan semangat kepada Lilly Indiani, meskipun acara pengibaran Bendera Pusaka masih berlangsung.

2. Kancing Baju Lengan Kanan Jokowi Hilang

Baca Juga: Tema HUT Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2023, Ternyata Ini Filosofinya

Presiden Jokowi dilaporkan kehilangan satu kancing berwarna emas pada baju adat Ageman Songkok Singkepan Ageng yang ia kenakan.

Awalnya, ketika upacara dimulai, tiga kancing berwarna emas terlihat jelas pada lengan kanan baju adat yang dikenakannya. Namun, setelah sekitar 30 menit berlalu, saat Presiden Jokowi memberikan penghormatan kembali, satu kancing emas di bagian atas lengan kanan tidak terlihat lagi.

Diduga, kancing tersebut lepas dan hilang selama Presiden Jokowi melaksanakan tugasnya sebagai inspektur upacara.

Baca Juga: Pengibar Bendera Merah Putih Pada Saat Upacara Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Ternyata Ini Tokohnya

Pakaian yang dikenakan oleh Presiden, yaitu pakaian yang mirip dengan pakaian yang dipakai oleh raja-raja Pakubuwono Surakarta, mengandung simbolisme dan makna sejarah.

3. Aksi Menggemaskan Pak Basuki ke Erick Thohir

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mencuri perhatian dalam peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78 dengan aksi lucu yang terekam jelas oleh kamera dan viral di media sosial.

Insiden tersebut terjadi saat upacara berlangsung dan semua hadirin diminta berdiri memberikan hormat kepada lagu 'Andika Bhayangkari'.

Basuki Hadimuljono menengok ke arah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, yang berdiri di sampingnya.

Basuki tampak tertarik dengan pakaian yang dikenakan oleh Erick Thohir dan bahkan membungkukkan tubuhnya sedikit. Kemudian, dengan tangan yang sigap, Basuki membuka sedikit baju Erick Thohir.

Kartika Nurani, istri Basuki, sempat menyenggolnya agar fokus pada prosesi upacara bendera yang tengah berlangsung.

Kejadian tersebut juga mendapatkan respons dari Menteri Keuangan Sri Mulyani, istri Erick Thohir, Elizabeth Tjandra, dan sejumlah tamu undangan lainnya yang ikut spontan tertawa.

Itulah tadi 3 inisiden tak terduga yang mencuri perhatian saat peringatan Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di Istana Negara.

Meskipun dalam acara resmi, tetap saja ada ruang untuk kehangatan dan keceriaan dalam merayakan kemerdekaan Republik Indonesia.***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: instagram @sedangviral_id

Tags

Terkini

Terpopuler