Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur Gurih Berempah, Ide Jualan Makanan Anti Gagal

- 29 Desember 2022, 15:32 WIB
Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur Gurih Berempah, Ide Jualan Makanan Anti Gagal
Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur Gurih Berempah, Ide Jualan Makanan Anti Gagal /

INFOTEMANGGUNG.COM – Rawon menjadi makanan khas Jawa Timur yang banyak digemari dan potensial untuk dijual di rumah makan. Ingin bisa membuatnya? Wajib baca artikel ini karena berisi resep rawon daging sapi khas Jawa Timur yang cocok jadi menu ide jualan makanan rumahan.

Warung masakan Jawa Timur banyak digemari orang karena menawarkan menu-menu makanan sehari-hari yang familiar di lidah.

Di warung masakan Jawa Timur umumnya akan dijumpai menu seperti rawon daging sapi, soto ayam, sambel tumpang, pecel, dan lauk-lauk khas Jawa Timur lainnya.

Khusus untuk rawon, makanan ini menjadi sangat khas karena rasa dan penampilannya yang unik. Kuah berwarna hitam pekat dengan rasa yang gurih berempah benar-benar menggugah selera.

Baca Juga: Resep Sayur Asem Jawa Timur Sederhana, Ide Jualan Makanan Rumahan Modal Kecil yang Harus Dicoba

Nah, menjual rawon di warung makan bisa jadi nilai jual karena makanan ini terbilang unik dan populasinya tidak sebanyak makanan Jawa Timur lain seperti soto atau pecel.

Sehingga, peluang usaha ide jualan rawon khas Jawa Timur ini terbilang cukup baik. Tentu saja dengan mengedepankan kualitas rasa, pengolahan yang benar, penyajian yang baik, dan juga pelayanan yang prima.

Mau tahu bagaimana resep rawon daging sapi yang gurih dan menggugah selera? Ini dia caranya:

Menyiapkan Bahan-Bahan dan Bumbu-Bumbu

Tahapan pertama yang harus dilakukan ketika memasak rawon adalah menyiapkan bahan dan bumbu seperti di bawah ini:

Bahan-Bahan

  • Daging rawonan ¼ kilo
  • Daging sengkel ¼ kilo
  • Tulangan muda ½ kilo
  • Daun jeruk 5 lembar
  • Serai 2 batang digeprek
  • Lengkuas 3 ruas
  • Garam, gula pasir, kaldu jamur/sapi.
  • 3 liter air untuk merebus

Baca Juga: Resep Lele Kuah Santan, Ide Jualan Menjanjikan dari Sajian dengan Cita Rasa Khas

Bumbu-Bumbu

  • 15 butir bawang merah
  • 8 butir bawang putih
  • 5 buah keluwak, pilih yang teksturnya kenyal, lembut, berwarna coklat terang atau hitam, dan tidak pahit.
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdm ketumbar, sangrai
  • 1 sdm merica
  • 1 ruas jahe, bakar
  • 2 ruas kunyit, bakar

 

Bahan Pelengkap

  • Tauge segar
  • Telur asin
  • Daun bawang, iris-iris tipis
  • Jeruk nipis
  • Sambal tomat
  • Kerupuk udang

Tahapan Mengolah Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur

  • Pertama, rebus daging dan tulang sebentar untuk menghilangkan darah, kotoran, dan lemak yang berlebih. Buang air rebusan, bilas daging dan tulang tadi dengan air bersih.
  • Jerang air kembali sampai mendidih, rebus tulang dengan api sedang untuk mendapatkan kaldu. Masukkan daging ke dalam rebusan kaldu, rebus hingga empuk dengan api kecil.
  • Haluskan bumbu-bumbu.
  • Siapkan wajan dan panaskan minyak untuk menumis.
  • Masukkan bumbu halus, tumis. Tambahkan serai, lengkuas, daun jeruk, tumis hingga matang dengan api sedang hingga terkaramelisasi.
  • Masukkan sedikit kaldu ke dalam tumisan, aduk rata.
  • Masukkan daging yang direbus tadi ke dalam tumisan, aduk hingga tercampur rata dengan bumbu.
  • Masukkan semua sisa kaldu, rebus hingga bumbu merasuk dengan api kecil.
  • Setelah matang, sajikan dengan bahan-bahan pelengkap.

Baca Juga: Ide Jualan Laris Wajib Dicoba! Resep Sambal Bajak Khas Jawa Timur Bercitarasa Pedas Gurih, Potensi Cuan

Menikmati rawon paling cocok adalah ketika makan siang dan makan malam. Rasa gurih berempah dari masakan rawon ini selalu berhasil menggugah selera.

Nah, setelah tahu resep rawon daging sapi khas Jawa Timur ini, silahkan Anda mencoba. Berikan sampel kepada teman, tetangga, dan kerabat, jual dengan sistem Open PO. Selamat mencoba.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

 

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Cookpad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x