Pedas Gurih Menggiurkan, Ide Jualan Combro Bisa Menjadi Peluang Bisnis yang Menguntungkan!

- 23 Oktober 2022, 22:19 WIB
Ide jualan combro sebagai bisnis rumahan penuh keuntungan
Ide jualan combro sebagai bisnis rumahan penuh keuntungan /Cookpad.com / akun @EkaApriani/

INFOTEMANGGUNG.COM – Ketela pohon atau singkong merupakan bahan yang istimewa, karena bisa diolah menjadi berbagai bentuk hidangan bernilai komersial. Salah satunya yaitu ide jualan combro yang tepat untuk dijadikan usaha kecil-kecilan.

Mengapa combro patut dipilih sebagai opsi produk untuk dipasarkan? Karena modal untuk menjalankannya tidak banyak. Selain itu, bahan tambahannya juga mudah dijumpai di sekitar. Peralatan yang dipergunakan juga tergolong sederhana.

Baca Juga: Legit Saat Digigit, Ide Jualan Lemet Singkong Ini Mudah dan Patut Dipilih Untuk Bisnis Rumahan

Lantas, apa sajakah komponen bahan yang diperlukan untuk menghasilkan combro? Bagaimana pula cara membuatnya yang mudah? Simak ulasannya di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • Singkong besar sebanyak 1 buah, usahakan usah diparut dan diperas.
  • Kelapa yang agak tua, sejumlah ½ buah. Pastikan sudah diparut.
  • Garam, sebanyak 1 sdt atau bisa pula menyesuaikan selera.
  • Daun bawang, secukupnya.
  • Minyak goreng.

Baca Juga: Ide Jualan Resep Sate Kikil Angkringan, Rasa Sedap dan Wajib Dicoba!

  • Oncom, sebanyak 1 buah atau 1 papan. Pastikan sudah dihaluskan, tetapi jangan terlalu halus.
  • Cabai keriting, 5 buah.
  • 10 buah cabai rawit. Bisa pula disesuaikan dengan selera.
  • Kencur, sebanyak 1 ruas.
  • Bawang putih, sejumlah 3 siung.
  • 5 siung bawang merah.
  • Gula secukupnya.
  • Merica bubuk.
  • Kaldu jamur.
  • Gula.
  • Kemangi, bahan ini bersifat opsional. Jika kurang menyukai kemangi, tak pakai bahan ini pun tak masalah.

Cara Membuat:

  • Setelah mengetahui rangkaian bahan di dalam pembuatan combro, ide jualan combro pun dapat dijalankan dengan mempelajari cara membuatnya terlebih dahulu. Langkah-langkah membuat combro adalah seperti ini:
  • Pertama, campurkan singkong dan kelapa yang sudah diparut menjadi satu.
  • Kemudian tambahkan garam secukupnya saja. Tambahkan pula irisan daun bawang yang sudah dipotong tipis-tipis.
  • Setelah itu, tumis oncom yang telah dihaluskan. Masukkan garam, kaldu jamur, gula, dan merica dengan takaran sedikit atau secukupnya saja. Tambahkan sedikit air.
  • Tumis hingga berbau harum, jangan lupa untuk memeriksa rasanya.
  • Setelah isian sudah matang, siapkan adonan singkong dan kelapa yang sebelumnya telah dibuat. Bentuklah adonan secara pipih.

Baca Juga: Intip Resep Kroket Pisang yang Lumer di Mulut, Bisa Jadi Ide Jualan Masa Kini

  • Berikan isian berupa oncom sesuai kebutuhan. Jika ingin dijual, perhatikan jumlah isian supaya tidak terlalu banyak ataupun terlalu sedikit.
  • Sesudah isian dimasukkan, bentuklah combro dengan bentuk yang oval memanjang.
  • Ulangi proses tersebut sampai adonan singkong dan isian combro habis.
  • Lalu, panaskan minyak goreng untuk menggoreng combro. Gorenglah hingga warnanya berubah menjadi cokelat dan keemasan.
  • Apabila telah matang, angkat dan tiriskan.
  • Combro isi oncom pun siap dihidangkan atau dijualkan.

Itulah tadi uraian mengenai ide jualan combro yang praktis dan layak untuk dijalankan. Sesuaikan porsi ketika baru pertama praktik membuat combro agar bisa mengoreksi rasanya dengan baik.***

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: cookpad.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x