Cara Download Reels IG tanpa Aplikasi, serta Gunakan Trik Ini untuk Miliki Musik atau Sound Reels Lengkap

- 22 Januari 2023, 21:55 WIB
Cara Download Reels IG tanpa Aplikasi, serta Gunakan Trik Ini untuk Miliki Musik atau Sound Reels Lengkap
Cara Download Reels IG tanpa Aplikasi, serta Gunakan Trik Ini untuk Miliki Musik atau Sound Reels Lengkap /pexels.com/Pixabay/
  • Buka Instagram dan temukan video reel yang ingin kamu download;
  • Klik tiga titik di sudut kanan atas video reel tersebut;
  • Pilih "Copy Link" untuk menyalin tautan video reel;
  • Buka browser web dan buka situs web downloader video seperti savefrom.net atau savevideo.me;
  • Tempelkan tautan yang telah kamu salin ke kolom yang tersedia di situs web tersebut;
  • Klik tombol "Download" untuk men-download video reel.

Itulah cara download reels IG tanpa aplikasi tambahan, melainkan menggunakan situs web savefrom.net atau savevideo.me. Mudah dan praktis, bukan?

Baca Juga: Era Digital sering Disebut Sebagai Era Globalisasi, Contohnya Media Sosial Digital Instagram untuk Bisnis

Nah, selanjutnya kita akan bahas terkait trik untuk membuat akun Instagram-mu berisi kumpulan musik atau sound reels yang lebih lengkap atau lebih banyak pilihannya. Silahkan disimak dalam artikel ini.

Gunakan Trik Ini untuk Miliki Kumpulan Musik atau Sound Reels yang Lebih Lengkap (Banyak) di Instagram

Pernahkah kamu membutuhkan musik atau sound untuk video reel Instagram-mu? Kemudian kamu searching, namun tidak menemukan hasil yang diharapkan, karna hasil pencariannya sedikit atau kurang lengkap.

Jika pernah, barangkali trik ini merupakan solusi buat kamu, agar kumpulan musik atau sound reels di akun Instagram-mu menjadi lebih lengkap (hasil pencariannya lebih banyak).

Jadi begini, seperti kita ketahui bahwa Instagram menyediakan 3 tipe akun, yaitu akun pribadi, akun bisnis, dan akun kreator.

Nah, rahasia supaya akun Instagram-mu memiliki musik atau sound reels yang lebih lengkap adalah dengan cara beralih ke akun tipe kreator. Hal ini diungkapkan oleh @mudahmemulai, salah satu konten kreator di Instagram.

"Akun tipe pribadi itu hanya untuk keperluan pribadi dan tidak memiliki fitur insight, sedangkan akun tipe bisnis memiliki fitur insight, namun musik reels-nya kurang lengkap. Nah, yang paling komplit adalah akun tipe kreator karna memiliki fitur insight dan musik reels-nya lengkap," ungkap @mudahmemulai.

Kesimpulannya, jika sebelumnya akun Instagram-mu merupakan tipe akun pribadi atau bisnis, maka kamu bisa mengalihkannya ke tipe akun kreator supaya akun Instagram-mu memiliki kumpulan musik atau sound reels yang lebih lengkap.

Baca Juga: Era Digital Sering Disebut Sebagai Era Globalisasi, Pengusaha Bisa Manfaatkan Instagram dan Mulai Buat Konten

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x