Cara Mengembalikan Kontak Telegram yang Terhapus supaya Bisa Berkomunikasi dengan Lancar

14 Juli 2022, 19:15 WIB
Ilustrasi telegram. /Pixabay.com/Victoria_Borodinova

INFOTEMANGGUNG.COM - Masalah kontak Telegram yang terhapus adalah suatu hal yang sering dialami pemilik aplikasi Telegram. Salah satu alasannya adalah pengguna Telegram yang tidak sengaja menghapus kontak Telegram di ponselnya. Lantas, bagaimana  cara mengembalikan kontak telegram yang terhapus? Inilah penjelasannya:

1. Cari Kontak Telegram Melalui Software dan Pulihkan Kontak yang Dihapus

Cara pertama untuk memecahkan masalah kontak telegram yang terhapus yaitu mencari kontak Telegram melalui software Memulihkan Kontak yang dihapus. Sebab, aplikasi tersebut dapat mengembalikan kontak Telegram di handphone

Baca Juga: 4 Cara Mengembalikan Pesan Telegram yang Sudah Dihapus Agar Bisa Dibaca Kembali

Kemudian, apa saja langkah mengembalikan kontak Telegram yang terhapus? Berikut ini informasinya:

  • Step awal, silahkan cari perangkat lunak “Pulihkan Kontak yang dihapus” yang terdapat di Penyedia aplikasi Google.
  • Selanjutnya, klik tombol memasang software “pulihkan kontak yang dihapus.” Lalu, tunggu hingga proses instalasi usai.
  • Tahap berikutnya, bukalah perangkat lunak Pulihkan Kontak yang dihapus yang sudah terinstal di
  • Setelah itu, klik opsi “pulihkan kontak handphone pemakai Telegram”. Berikutnya, aplikasi Pulihkan kontak yang dihapus akan menampilkan semua nomor kontak Telegram yang sudah dihapus di ponsel.
  • Proses kelima, Tekanlah Tombol “kembalikan semua kontak telepon.  Hasilnya, nomor pengguna Telegram yang terhapus akan disimpan di ponsel.

2. Gunakan Gmail Account Untuk Mengembalikan Kontak Telegram

Apabila pemakai Telegram mempunyai akun Gmail yang masih aktif. Maka pemakai Telegram bisa menggunakan  akun Gmail untuk mempercepat proses pengembalian nomor kontak Telegram yang sudah terhapus. 

Baca Juga: Cara Mengatasi Layar Monitor Berkedip Kedip agar Kembali Normal

Kemudian, bagaimanakah cara menggunakan akun Gmail untuk mengembalikan kontak Telegram? Simaklah  Pembahasannya berikut ini:

  • Pertama, sinkronisasikan smartphone dengan akun Gmail. Adapun, teknisnya yakni buka menu “setelan.” Berikutnya, klik “.
  • Kemudian, klik “sinkronisasi” Lalu, klik “menambahkan akun Google”.
  • Setelah itu, masukanlah alamat Gmail dan password  dengan benar.
  • Langkah berikutnya, buka pengaturan kontak. Lalu, aturlah contact list setelah menghubungkan  akun Gmail.
  • Terakhir, salin kontak Gmail ke Telegram.

3.  Coba Menyetel Ulang Telephone Contact

Cara mengembalikan kontak telegram yang terhapus, yang ketiga adalah mencoba menyetel ulang telephone contact. Alasannya, karena kadangkala kontak tidak terhapus. Namun, nomor kontak tersimpan ke kartu Sim. Sehingga, membuat kontak tidak terlihat.  Berikut ini cara menyetel ulang kontak telepon:

Baca Juga: Pertanda Ada Santet jika Muncul 7 Hewan dalam Mimpi, Ini Penjelasan Ustaz Khalid Basalamah

  • Klik aplikasi telepon yang terdapat di ponsel pintar.
  • Setelahnya, tekanlah tombol bersimbol “titik tiga” disebelah kanan layar.
  • Berikutnya, tekanlah tombol “pengaturan” Lalu, pencet tombol “menampilkan kontak di kartu Sim”.
  • Setelahnya, periksalah semua kontak yang ada di kartu Sim.

4. Pakai Fasilitas Restore Handphone

Teknik keempat, yang dapat dilakukan oleh pemakai aplikasi Telegram untuk mengembalikan kontak yang terhapus adalah pakailah fasilitas Restore handphone. Alasannya, karena fitur tersebut, bisa mengembalikan kontak Telegram dengan mudah. 

Berikutnya, bagaimana mengembalikan kontak Telegram via Restore Handphone?  Inilah tahapan lengkapnya:

  • Pertama, klik menu settingan di telepon seluler.
  • Selanjutnya, gulirkan ke arah bawah. Setelah itu, klik opsi Google.
  • Tahap nomor tiga, tekanlah tombol “siapkan dan pulihkanlah kontak”.
  • Next step, tekanlah opsi “memulihkan kontak.” Lalu, sinkronisasikan ponsel ke akun Google. Hingga muncul contact list di ponsel.
  • Step penutup pilihlah kontak Telegram yang ingin di restore ke dalam ponsel, maka kontak Telegram akan kembali secara otomatis.

Baca Juga: 7 Gejala Leukimia Anak yang Perlu Diketahui Orang Tua

5. Pakai Software Mobikin Doctor For Android 

Aplikasi terakhir yang bisa membantu melakukan aktivitas pengembalian nomor kontak Telegram yakni menggunakan aplikasi Doctor For Android. Sedangkan, apa saja tahapan mengembalikan kontak Telegram yang terhapus? Inilah penjelasan selengkapnya:

  • Pertama pasang aplikasi mobikin Doctor For Android yang tersedia di mobikin.com/doctorforandroid. Setelah itu, tunggu sampai proses instalasinya usai.
  • Setelah itu, sambungkanlah smartphone ke komputer memakai kabel data.
  • Selanjutnya, software Mobikin Doctor For Android akan menampilkan data ponsel di komputer.
  • Tahapan berikutnya, klik menu “berkas.” Kemudian, perangkat lunak Mobikin Doctor For Android akan menampilkan semua kontak Telegram.
  • Langkah penutup, silakan klik “pulihkan kontak Telegram.”

Baca Juga: Benarkah Mata Kedutan Ciri Akan Dapat Rezeki Berlimpah? Ini Kata Syekh Ali Jaber

Demikian, pembahasan lengkap mengenai cara mengembalikan kontak telegram yang terhapus. Informasi tersebut bisa menjadi solusi masalah tersebut. Supaya pengguna Telegram bisa berkomunikasi dengan lancar.***

 

Editor: Septyna Feby

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler