Apa Tahapan pada Siklus Krebs dan Tranpor Elektron dalam Respirasi Aerob Biologi?

- 14 April 2024, 09:36 WIB
Rumus molekul
Rumus molekul /pixabay @shafin_protic/

INFOTEMANGGUNG.COM – Ada tiga tahap dalam proses respirasi aerob, yaitu glikolisis, siklus krebs, dan transpor elektron.

Baca Juga: Apa itu Respirasi Aerob dan Tahap Pertamanya? Cek Jawaban Biologi ini

Siklus Krebs

Nama siklus krebs diambil dari ilmuan yang menemukan tahap kedua dalam proses respirasi. Dia adalah Hans Krebs. Siklus krebs juga disebut sebagai siklus asam sitrat.

Siklus Krebs diawali dengan 2 molekul asam piruvat yang telah terbentuk pada glikosisi. Dalam tahap ini asam piruvat masuk ke dalam mitokondria.

Tahap siklus krebs adalah :

1. Asam piruvat masuk ke dalam mitokondria setelah bereaksi dengan NAD+ dan ko enzim A atau Ko-A. Lalu, membetuk asetil Ko-A.

CO2 dan NADH dibebaskan. Sehingga perubahan dari C – 3 C asam piruvat menjadi 2 C asetil ko-A,

2. Reaksi asetil Ko-A 2C dan asam oksalo asetat 4C. Lalu terbentuk asam sitrat 6C. Ko-A akan dibebaskan kembali.

3. Asam sitrat 6C dan NAD+, membentuk asam alfa koteglutarat 5C. Lalu CO2 dibebaskan.

4. Asam suksinat 4C terbentuk sesudah bereaksi dengan NAD+. NADH+ dan CO2 dibebaskan. Lalu menghasilkan ATP sesudah bereaksi dengan ADP dan asam fosfat anorganik.

5. Asam suksinat yang telah terbentuk akan bereaksi segan FAD atau flarin adenin dinukleotida. Lalu akan membentuk asam malate 4C dan FADH2 dibebaskan.

6. Asam mulat 4C bereaksi dengan NAD+. Lalu membentuk asam oksalo asetat 4C dan NADH dibebaskan. Sebab asam oksalo asetat kembali dengan asetil Ko-A.

Dari semua proses itu, tahap siklus krebs memilki tiga fungsi. Pertama menghasilkan NADH, FADH2, dan ATP.

Kedua oksalo asetat terbentuk kedua. Ketiga menghasilkan 6 NADH, 2 FADH2, dan 2 ATP.

Transpor Elektron

Dalam tahap ketiga respirasi aerob ini sangat kompleks. Pertama-tama elektron berenergi yang berasal dari NADH ditransfer ke FMN atau flavine mono nukleotida.

Lalu menuju ke ko-Q atau ko enzim Q dan menuju ke beberapa sitokrom. Mulai dari C1, C, A, B, dan A3.

Kemudian berikatan dengan H yang diambil dari lingkungan dan membentuk H2O. Hasil akhirnya adalah 32 ATP dan H2O.

Selain itu ada prosuk sampingan yang dibuang ke luar tubuh melalui stomata pada tumbuhan.

Organisme lainya melalui paru-paru atau organ pernapasan. Setiap hewan memiliki organ pernapasan berbeda-beda.

Secara sederhana, reaksi transpor elektron yaitu ;

24 e- + 24 H+ + 6 O2 => 12 H2O

Baca Juga: Pengertian Katabolisme pada Mapel Biologi dan Klasifikasinya

Itulah ulasan tentang dua tahap terakhir pada respirasi aerob, yaitu siklus krebs dan tranpor elektron. ***

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:

Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

 

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: scrib.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah