Contoh Alur Tujuan Pembelajaran IPS Fase D ATP SMP Kelas 7

27 Juli 2022, 15:01 WIB
contoh ATP IPS Kelas 7 /Vlada Karpovich/

INFOTEMANGGUNG.COM – Adanya contoh alur tujuan pembelajaran IPS Fase D ATP SMP kelas 7 menjadi dasar agar memudahkan guru maupun siswa ketika menjalankan kegiatan belajar mengajar. ATP menjadi acuan mengajar bagi guru agar sesuai dengan implementasi kurikulum merdeka.

Guru harus bisa menyusun alur tujuan pembelajaran dengan tepat, yaitu menyesuaikan kemampuan siswa dan capaian pembelajaran siswa. Perumusan ATP bisa menjadi ruang bagi guru untuk berinovasi atas tujuan pembelajaran yang tersedia.

Pada fase D ATP SMP kelas 7, diharapkan murid bisa memahami juga menerapkan materi pembelajaran di dalam proses belajar. Seperti mengamati, merumuskan pertanyaan, mengkategorikan pertanyaan serta memprediksi rumusan sebab akibat.

Baca Juga: Contoh Alur Tujuan Pembelajaran Matematika Fase A ATP SD Kelas 1

Dalam kurikulum merdeka, alur tujuan pembelajaran IPS Fase D SMP kelas 7 terbagi atas beberapa materi. Berikut potongan contoh alur tujuan pembelajaran IPS Fase D ATP SMP kelas 7 dari beberapa materi untuk dijadikan referensi:

1. Memahami keberadaan di tengah lingkungan sosial

Pada materi ini adalah murid memahami keberadaan diri serta keluarga di lingkungan sosial. Yaitu melalui pengamatan nilai norma yang ada. Adapun potongan ATP pada materi ini yaitu:

  • Mengamati kondisi lingkungan tempat tinggal dari berbagai sudut pandang.
  • Mencari informasi mengenai sejarah lokal yang ada di lingkungan tempat tinggalnya, seperti sejarah, nyanyian rakyat, dongeng dan lainnya.

2. Memahami hubungan antara kondisi geografis daerah dengan cara masyarakat beraktivitas

Murid diharapkan mengetahui perbedaan kebutuhan dan kondisi masyarakat yang bisa mendorong munculnya keberagaman mata pencaharian. Berikut potongan contoh alur tujuan pembelajaran IPS Fase D ATP SMP kelas 7 ini:

Baca Juga: Referensi Contoh Soal Tes Tulis PPS untuk Gambaran Sebelum Seleksi

  • Mengamati serta mengklasifikasikan fenomena atmosfer, geosfer, litosfer dan hidrosfer di lingkungan. Kemudian menerjemahkannya ke dalam bentuk power point atau mind map sederhana.
  • Melakukan kunjungan langsung atau virtual ke fasilitas umum seperti sekolah, pasar, rumah sakit, lembaga kemasyarakatan dan lainnya. Sehingga siswa bisa mengklasifikasikan jenis interaksi sosial yang ada.

3. Memahami cara masyarakat bekerja dan memenuhi kebutuhan hidup

Pada kurikulum merdeka ini diharapkan murid bisa menemukan fakta terkait pemenuhan kebutuhan di daerahnya yang berasal dari perdagangan antar wilayah. Adapun potongan contoh alur tujuan pembelajaran IPS Fase D ATP SMP kelas 7 adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Contoh Soal Marginal Utility dan Jawabannya Pilihan Ganda dan Essay

  • Mengamati kegiatan produksi, konsumsi serta distribusi di lingkungan tempat tinggalnya.
  • Melakukan penelusuran biografi salah satu tokoh terkemuka atau tokoh yang berpengaruh di lingkungannya.

4. Memahami isu pemberdayaan masyarakat dalam konteks lokal

Murid diharapkan bisa mengamati lingkungan sekitar untuk menemukan fakta menarik dan unik terkait penyimpangan sosial. Potongan contoh alur tujuan pembelajaran IPS fase D ATP SMP kelas 7 pada materi ini adalah sebagai berikut:

  • Melakukan pengamatan secara langsung di sekitar untuk melihat tindakan penyimpangan sosial yang dilakukan oleh individu, kelompok maupun lembaga.
  • Menyusun karya seni berupa pementasan teater atau drama pendek tentang sejarah yang berkembang di masyarakat sekitar.

Itulah potongan contoh alur pembelajaran IPS Fase D ATP SMP kelas 7 pada kurikulum merdeka. Untuk melihat ATP secara utuh maka bisa download di sini.***

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler