Update Terbaru Gempa Cianjur, Total Ada 700 Korban Luka dan 46 Korban Jiwa

- 21 November 2022, 18:52 WIB
Informasi Update Terbaru Gempa Cianjur, Total Ada 700 Korban Luka dan 46 Korban Jiwa
Informasi Update Terbaru Gempa Cianjur, Total Ada 700 Korban Luka dan 46 Korban Jiwa /Muhammad Ginanjar, Kontributor PR di Cianjur/

Lokasi pusat gempa terjadi di 6.84 Lintang Selatan 107.05 Bujur Timur dengan kedalaman gempa mencapai 10 km Cianjur, Jawa Barat.

Baca Juga: UMP Jawa Barat 2023 Naik Tidak Sampai 10 Persen, Inilah Perhitungan UMP Kota Bandung

Meskipun tidak berpotensi tsunami, gempa yang berada di Cianjur tersebut sempat dirasakan oleh beberapa daerah seperti Bogor, Bandung, hingga DKI Jakarta.

Melalui cuitan Info BKMG, sempat terjadi 25 kali gempa susulan dengan Magnitudo yang lebih rendah. Dari konferensi pers BMKG menyebut kekuatan gempa susulan mulai dari 1,8 Magnitudo hingga paling terbesar 4 Magnitudo.

Imbauan BKMG terhadap gempa susulan

Setelah kejadian ini, BMKG meminta masyarakat agar tetap waspada terhadap gempa susulan. Masyarakat diminta agar menghindari dari bangunan atau rumah yang retak akibat gempa bumi.

“Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda tahan gempa atau tidak mengalami kerusakan berarti, pastikan kerusakan atau retakan tidak terjadi tidak membahayakan kestabilan bangunan sebelum ke dalam rumah,” kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers secara daring, pada Senin (21/11/2022).

Ia juga meminta masyarakat tetap tenang dan tidak panik, apalagi sampai terpengaruh terharap isu-isu yang beredar.

Masyarakat bisa memantau sosial media atau laman resmi BMKG untuk informasi yang lengkap dan terbaru.***

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Konferensi Pers BMKG dan BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x