Upaya Digitalisasi Penyaluran Dana Bansos Terkendala, Menko PMK: Infrastruktur Belum Memadai  

- 18 Juli 2022, 18:55 WIB
Ilustrasi bansos.
Ilustrasi bansos. /Instagram @kemensosri

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya bahwa untuk melaksanakan digitalisasi ini tak hanya terkendala dari segi infrastruktur saja. Namun Muhadjir juga menambahkan bahwa pelaksanaan digitalisasi ini juga terkendala tingkat literasi teknologi digital masyarakat yang masih belum merata. 

Kendati demikian Muhadjir tetap optimis bahwa indonesia mampu melakukan digitalisasi ini. Sebab berdasarkan laporan dari BPS pada tahun 2022 menunjukkan terdapat 204 juta penduduk Indonesia yang sudah menggunakan telepon seluler. 

“(Dengan kondisi yang demikian) seharusnya kita siap melaksanakan program digitalisasi bansos ini,” ungkap Muhadjir. 

Agar pelaksanaan digitalisasi dalam penyaluran bansos dapat terealisasi, Muhadjir menyampaikan bahwa dibutuhkan dukungan berupa regulasi dan juga koordinasi kebijakan antar kementerian yang terkait. 

Baca Juga: 7 Aplikasi Deepfake Android Merubah Foto Menjadi Video Bergerak

“Strategi ini bergantung pada koordinasi kebijakan antar kementerian. Tanpa koordinasi yang baik target bansos digital yang tepat sasaran dan meringankan beban dan mempercepat target tidak bisa tercapai,” kata Muhadjir.

Dengan adanya sinergi dari semua elemen terkait maka dapat mendorong terciptanya digitalisasi dalam penyaluran bansos ke seluruh wilayah di Indonesia.

“Infrastruktur dan regulasi ini akan menopang inovasi dan simplifikasi model penyaluran bansos melalui media digital,” ujar Muhadjir. ***

 

Halaman:

Editor: Septyna Feby

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah