Andika Perkasa Bakal Jadi Capres 2024, Ini Nama Capres Lain yang Diusulkan Nasdem

- 18 Juni 2022, 11:44 WIB
Rapat Kerja Nasional Partai Nasdem di Jakarta Convention Center/ Kompas.com
Rapat Kerja Nasional Partai Nasdem di Jakarta Convention Center/ Kompas.com /

InfoTemanggung.com - Nama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa muncul sebagai salah satu bakal calon presiden tahun 2024 yang diusung oleh partai Nasional Demokrat atau Nasdem. 

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh pada saat penutupan rapat kerja nasional partai Nasdem yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat, 17 Juni 2022. 

Dilansir dari AntaraNews di hari terakhir penutupan Rakernas, itulah partai Nasdem akan mengumumkan 3 nama bakal calon presiden yang akan diusung oleh Nasdem pada pemilu 2024.

Baca Juga: Mengaku Pemula, SBY Unggah Lukisan Grand Canyon Indah Karyanya

Surya Paloh menyampaikan bahwa Partai Nasdem ingin mengusung bakal calon presiden terbaik untuk Indonesia. 

"Seandainya apapun yang terbaik bagi bangsa ini sang calon yang kami dukung, terpilih, kemudian juga lupa pada Nasdem, ah, itu sudah nasib kami," kata Surya Paloh.

Saat rakernas tersebut DPW partai Nasdem dari seluruh Indonesia telah memberikan rekomendasi mengenai nama-nama bakal calon yang akan diusung oleh partai Nasdem. Hingga akhirnya diperoleh keputusan 3 nama bakal calon presiden dari partai Nasdem.

Baca Juga: Cacar Monyet Mewabah, Perlukah Pemerintah Indonesia Waspada?

Selain Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Surya Paloh Juga menyampaikan dua nama lainnya yang akan dipertimbangkan sebagai calon presiden yang diusung partai Nasdem. Adapun nama lainnya yaitu Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x