Deddy Corbuzier saat Ditanya The Leonardo's tentang Somasi, Deddy: Lucu, Somasi itu Lucu

- 5 November 2022, 19:33 WIB
Deddy Corbuzier mengatakan somasi yang telah diterimanya berkisar 80 lebih dengan perasaan awal
Deddy Corbuzier mengatakan somasi yang telah diterimanya berkisar 80 lebih dengan perasaan awal /Tangkapan layar Youtube Deddy Corbuzier

Menurut Deddy Corbuzier, beberapa kata kasar yang mungkin sering dilontarkan oleh sebagian orang itu bukan suatu permasalahan. Namun, untuk kata “gila” harus diganti dengan ODGJ.

Baca Juga: Hotma Mengatakan Kasus SPI Rekayasa dan Tidak Ada Bukti, Deddy: Tidak Ada Bukti Bukan Berarti Tidak Terjadi!

“Karena gini loh, yang digunakan itu fasa kata yang digunakan itu sebenarnya tujuannya baik, yaitu untuk mengubah e… sesuatu yang tadinya normal menjadi negatif mau dinormalkan kembali,” tutur Deddy.

Menurutnya, ODGJ tersebut justru merupakan kata yang lebih aneh dari pada menggunakan kata “gila” karena orang yang memiliki gangguan jiwa memiliki arti yang lebih banyak dan luas.

Hal tersebut seperti penyakit bipolar, yaitu orang yang memiliki kelainan mental akan mengatur emosinya yang bisa naik bahagia dan dalam waktu singkat bisa menjadi sedih tanpa penyebab yang pasti.

Baca Juga: Kiesha Alvaro Jadi Tulang Punggung Pasca Ditinggal Pasha Ungu, Kiesha: Sempat Minta Ayah Jangan Nikah Lagi

Penggunaan kata tersebut menjadi sesuatu hal yang riskan nantinya karena dapat mengacu kepada hal yang lebih aneh.

“Orang dengan gangguan jiwa itu banyak, seperti Bipolar, bisa dong? Nah, kalau orang yang kita bilang gila itu yang di jalanan kan biasanya kan? Iya kan?,” tutur Deddy.

“Nah anda mau di samakan anda bipolar atau apa dengan yang gila itu? Makanya menurut gue itu yang lebih aneh lagi,” lanjut Deddy Corbuzier.***

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: YouTube The Leonardo’s


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah