4 Jenis Investasi Jangka Panjang yang Cocok Dicoba Bagi Para Pemula. Ada Apa Saja?

- 3 Februari 2023, 15:47 WIB
Ilustrasi investasi. 4 Jenis Investasi Jangka Panjang yang Cocok Dicoba Bagi Para Pemula. Ada Apa Saja?
Ilustrasi investasi. 4 Jenis Investasi Jangka Panjang yang Cocok Dicoba Bagi Para Pemula. Ada Apa Saja? /Pixabay/Mohamed Hassan/

Contoh dari Jenis Investasi Jangka Panjang

Ada begitu banyak contoh dari jenis investasi ini. Namun, ada 4 jenis instrument dari investasi ini yang cocok dilakukan khususnya bagi Anda yang hendak memulai investasi. 

1. Emas 

Jenis dari investasi yang pertama ialah emas. Jika Anda baru berkecimpung di dunia investasi, emas dapat menjadi pilihan yang paling tepat untuk memulai investasi. Mengapa demikian? sebab, harga dari emas tidak pernah menurun. Bahkan cenderung naik setiap tahunnya, meskipun tidak banyak, 

Selain itu, emas juga memiliki risiko yang sangat kecil dan minim. Bahkan, emas juga sangat jarang terkena dampak dari inflasi. Investasi jenis ini sudah lama dilakukan serta diterapkan oleh orang-orang zaman dulu. 

2. Properti

Jenis yang kedua ialah properti. Jenis investasi ini cukup dikenal memiliki nilai jual yang cukup tinggi, serta dapat dimanfaatkan agar mendapatkan passive income yang bisa dinikmati hampir setiap bulan. Lalu, bagaimana cara untuk mendapatkan hal tersebut?

Jika Anda memiliki dana yang cukup, cobalah untuk membeli apartemen, rumah ataupun ruko di lokasi-lokasi yang cukup strategis. Setelah itu, sewakan properti tersebut kepada orang yang membutuhkan, maka setiap bulan Anda akan mendapatkan income atau pendapatan dari hasil sewa tersebut. 

Selain memanfaatkan hal itu, berinvestasi pada jenis ini juga memiliki nilai plus. Sebab, harga properti akan selalu naik setiap tahunnya. Sehingga, investasi ini sangat cocok dilakukan untuk jangka panjang. 

Baca Juga: Virtual Assistant adalah Pekerjaan yang Banyak Dicari Perusahaan Masa Kini, Ini definisi Virtual Assistant Job

3. Saham

Saham ialah suatu bukti kepemilikan seseorang terhadap suatu perusahaan yang memiliki potensi tingkat keuntungan yang sangat tinggi dan lebih besar. Namun, juga diikuti oleh potensi kerugian yang besar juga. 

Para investor biasanya akan menanamkan modalnya untuk mendapatkan suatu keuntungan yang akan dibayar oleh perusahaan kepada para investor atau para pemegang saham. Oleh sebab itu, jika Anda cukup mengerti dan sudah lama terjun di dunia investasi, tidak ada salahnya untuk mencoba jenis investasi yang satu ini. 

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: investindonesia.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x