Praktis, Inilah 2 Cara Membuat Bingkai Facebook di Android

- 4 Juli 2022, 20:24 WIB
cara membuat bingkai facebook di android/ geralt/ pixabay
cara membuat bingkai facebook di android/ geralt/ pixabay /
  • Install aplikasi PicSay terlebih dulu di Play Store. Buka aplikasinya, klik menu get a picture, kemudian pilih new blank picture.
  • Atur ukuran ke 2400 x 2400. Klik pada background color, kemudian atur opacity nya ke 0%.
  • Klik menu effect, lalu masukkan gambar dengan menekan insert picture.
  • Kemudian atur gambar tersebut sesuai keinginan. Untuk menyimpan di galeri, klik export di bagian pojok bawah.
  • Masuk ke browser lalu ketik Facebook Frame Studio. Setelah ketemu webnya, klik buat bingkai.
  • Klik tombol mulai di pojok bawah kanan, kemudian masukkan gambar yang telah diedit dengan menekan ikon unggah seni. Lalu tulis nama frame dan kata kuncinya.
  • Terakhir, klik tombol terbitkan atau publish. Tunggu hingga muncul notifikasi bingkai berhasil diterbitkan.

Begini Cara Membuat Bingkai di Android Menggunakan Template Facebook

Sebelumnya telah dijelaskan mengenai cara membuat bingkai Facebook di Android hasil buatan sendiri melalui Photoshop. Kali ini akan dijelaskan cara membuat bingkai menggunakan template yang telah disediakan oleh Facebook.

Baca Juga: Cara Download File Google Drive yang Tidak Bisa Di Download Tanpa Ribet

Pengguna tidak perlu repot-repot mengedit lagi dan hanya tinggal memilih template sesuai keinginan. 

Bahkan jika dibandingkan dengan membuat bingkai sendiri, cara ini memang tergolong lebih mudah. Adapun langkah-langkah pembuatannya dapat diuraikan sebagai berikut:

  • Langkah pertama, buka browser terlebih dulu, kemudian ketikkan link https://www.facebook.com/profilepicframes.
  • Setelah halaman tersebut terbuka, pengguna akan melihat berbagai jenis template yang ada di sebelah kiri foto profil.
  • Klik salah satu template yang sesuai keinginan. Di sini pengguna bisa mencoba satu per satu template yang tersedia untuk menyesuaikan dengan foto profil.
  • Setelah template terpilih, atur ukuran gambar dengan menekan ikon persis di bawah foto profil.
  • Pengguna juga dapat mengatur lama waktu penggunaan bingkai pada settingnya. Misalnya memilih 1 week, maka setelah 1 minggu bingkai akan hilang secara otomatis.
  • Setelah diatur semuanya, klik tombol Use as Profile Picture untuk menerapkan bingkainya.

Demikianlah pembahasan tentang 2 cara membuat bingkai Facebook di Android dengan mudah. 

Baca Juga: Begini Cara Memasang Google Analytic di Website dengan Mudah

Pengguna bisa memilih secara bebas ingin menggunakan bingkai hasil buatan sendiri menggunakan Photoshop atau langsung menggunakan template dari Facebook. Keduanya sama-sama mudah diterapkan dan bertujuan untuk membuat foto profil terlihat menarik.***

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah