Contoh Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak, Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak

- 1 April 2024, 11:26 WIB
Contoh Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak, Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak
Contoh Tugas Modul 1.2 Guru Penggerak, Diagram Trapesium Usia Guru Penggerak /pexels.com/Mikhail Nilov/

Sedangkan, peristiwa negatif saat usia 13 tahun, pada saat duduk di bangku SMP banyak peristiwa negatif yakni telat datang ke sekolah dengan diberikan hukuman dimarahi guru setelah itu dilanjutkan membersihkan toilet, saat waktu upacara senin saya tidak membawa topi dipisahkan barisan yang paling depan menghadap murid yang lain.

Saat waktu mata pelajaran biologi saya pernah rasakan mengulang seratus kali karena tidak menghafal nama-nama flora dan fauna dengan menggunakan bahasa latin, dan juga saya sempat gagal dalam ujian nasional (tidak lulus) dimana banyak teman-teman saya senasib gagal ujian nasional.

2. Selain saya, siapa lagi yang terlibat di dalam masing-masing peristiwa tersebut?

Jawaban: Peristiwa positif: Yang terlibat dalam peristiwa positif adalah Ibu guru wali kelas, Bapak guru mata pelajaran Biologi, teman kelas dan orang tua

Peristiwa negatif: Yang terlibat dalam peristiwa negatif adalah guru piket, guru agama dan teman kelas

3. Dampak emosi apa saja yang saya rasakan hingga sekarang? (silakan gunakan roda emosi Plutchik untuk mengidentifikasi persisnya perasaan Bapak/Ibu di masa itu)

Jawaban: Peristiwa positif: Dengan bimbingan dari guru agama, saya menjadi berani dan percaya diri tampil di lomba. Saya juga termotivasi untuk lebih giat mengali potensi diri saya

Peristiwa negatif: Saya merasa malu dan sedih mendapatkan hukuman fisik yang diberikan. selain itu saya merasa terkejut dan sedih saat membaca pengumuman hasil ujian nasional tidak lulus, saya duduk termenung dan menyesal tidak serius belajar serta ada perasaan takut pulang ke rumah jika orang tua menanyakan hasil ujian.

4. Mengapa momen yang terjadi di masa sekolah masih dapat saya rasakan dan masih dapat memengaruhi diri saya di masa sekarang?

Jawaban: Karena momen peristiwa positif dan negatif tersebut memberikan dampak perubahan dalam hidup saya dan masih membekas sampai sekarang, hal tersebut sedikit banyak mempengaruhi pembentukan karakter diri saya.

Halaman:

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah