Tips Belajar Maudy Ayunda, Latihan Soal Sangat Penting, Study Hack How to Study Smarter, Praktikkan di UKK

- 6 Mei 2023, 11:39 WIB
Tips Belajar Maudy Ayunda, Latihan Soal Sangat Penting, Study Hack How to Study Smarter, Praktikkan di UKK
Tips Belajar Maudy Ayunda, Latihan Soal Sangat Penting, Study Hack How to Study Smarter, Praktikkan di UKK /Instagram/@maudyayunda/

Tepatnya gadis bernama asli Ayunda Faza Maudya adalah seorang artis, model, aktivis dan penyanyi. Selain dikenal di dunia entertainment, Maudy juga sukses di dunia pendidikan dan jadi juru bicara Indonesia di Forum G20.

Mengawali video YouTubenya, Maudy Ayunda mengatakan dia dikenal sebagai oeang yang menyukai ujian, Maudy Ayunda menjelaskan bahwa ia tidak benar-benar menyukai ujian terutama pada saat ujiannya sedang dilaksanakan, tapi ia mengaku menyukai sensasi setelah ujian itu selesai.

Baca Juga: Soal PAT UKK Matematika Kelas 5 SD MI Semester 2 Materi Bangun Ruang: Mencari Volume, Keliling dengan Bahasan

Yang membuatnya menyukai sensasi setelah ujian adalah perasaan puas setelah melewati ujian itu, yaiu sudah sudah melakukan hal yang besar dan cukup sulit dan bisa berharap hasilnya. Hal ini yang membuat ujian terasa seru bagi Maudy Ayunda.

Nah agar kamu juga bisa mendapat sensasi yang sama dan bisa terhindar dari perasaan negatif setelah ujian, minimalkan perasaan tidak enak setelah ujian dengan melakukan persiapan sebaik mungkin sebelum ujian.

Hal ini yang akan kita pelajari dari Maudy Ayunda lewat artikel ini. Artis muda berbakat asli Indonesia itu merupakan mahasiswa lulusan kampus ternama luar negeri. Tepatnya, Ia merupakan lulusan S1 dari Oxford University jurusan PPE (Politics, Philosophy, and Economics) pada tahun 2016. Ia juga lulusan S2 Stanford University di bidang bisnis dan pendidikan.

Maudy sangat menginspirasi pelajar tanah air yang mau mengikuti prestasi dan prinsip belajar yang tinggi. Jadi banyak pelajar Indonesia yang bertanya-tanya seperti apa metode belajar efektif yang sering digunakan Maudy Ayunda.

Oleh karenanya Maudy membagikan cara belajar yang ia lakukan selama ini dan itu bisa kalian terapkan di study kalian. Apa saja tipsnya? Yuk cermati tips belajar yang efektif atau study hackes ala Maudy Ayunda dibawah ini:

1. Banyak berlatih soal

Pertama, practice question atau latihan soal adalah trik yang bisa dilakukan dengan beberapa cara, seperti mencari pertanyaan-pertanyaan dari ujian tahun sebelumnya,
mempelajari contoh soal (bisa dari internet), dan mengerjakan latihan yang ada di buku cetak (biasanya ada di halaman terakhir atau di bagian akhir setiap bab).

Sering latihan soal seperti yang biasa kita lakukan ternyata adalah tips belajar yang efektif bagi Maudy Ayunda. Ketika belajar untuk ujian, Maudy mengatakan bahwa dia tidak membaca semua materi, tetapi yang pertama dia lakukan untuk memulai belajar adalah dengan mengerjakan soal-soal latihan yang ada di dalam buku pembelajaran, dari soal-soal tahun lalu yang bisa ditemui di mana saja termasuk di portal ini.

Halaman:

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: You Tube @ Maudy Ayunda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah