Capaian Pembelajaran Berisi Kompetensi Inti dan Konten Esensial yang Harus Dicapai dalam Satu Fase, Jawabannya

- 15 November 2022, 08:30 WIB
Capaian Pembelajaran Berisi Kompetensi Inti dan Konten Esensial yang Harus Dicapai dalam Satu Fase, Jawabannya
Capaian Pembelajaran Berisi Kompetensi Inti dan Konten Esensial yang Harus Dicapai dalam Satu Fase, Jawabannya /Pexels.com/Kindel Media/

Dilarang keras COPY PASTE dengan alasan apapun!

Baca Juga: Masing-Masing Satuan PAUD Dapat Memiliki Tujuan Pembelajaran yang Berbeda-beda, Salah Satunya Karena Guru

Mengapa capaian pembelajaran berisi kompetensi inti dan konten esensial yang harus dicapai dalam satu fase?

Tidak lain karena merujuk pada pengertiannya, ini merupakan hal yang mencakup sekumpulan kompetensi serta lingkup materi, yang penyusunannya dilakukan secara komprehensif dengan bentuk naratif.

Capaian pembelajaran ini harus jelas dan sesuai dengan fase-fase tumbuh kembang seorang anak, supaya kegiatan pembelajaran yang diberikan sesuai dan optimal.

Mengenai capaian pembelajaran berisi kompetensi inti dan konten esensial yang harus dicapai dalam satu fase tersebut, juga dibagi sesuai kondisi peserta didik, semisal dengan pembagian berikut:

1. Capaian Pembelajaran Fase Fondasi

Fase pertama dalam capaian pembelajaran yang ada di Indonesia sesuai Kurikulum Merdeka Belajar oleh Kemdikbud adalah fase fondasi.

Fase ini melingkupi Pendidikan Anak Usia Dini atau yang biasa dikenal dengan PAUD, yang dalam pembelajarannya hanya punya satu fase saja.

2. Capaian Pembelajaran Pendidikan Dasar

Setelah fase fondasi, maka peserta didik akan diberikan capaian pembelajaran pendidikan dasar yang terdiri atas 6 fase. Fase ini disusun sesuai dengan jenis mata pelajaran yang diberikan.

Selain itu juga melingkupi jenjang pendidikan yang setara dasar seperti SD, MI, SDLB, dan kejar paket.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: guru.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah