Esai Guru Penggerak Perkembangan Menuntut Kita Untuk Terus Belajar Hal-Hal Baru Ceritakan Pengalaman Anda Saat

5 Januari 2023, 09:07 WIB
Esai Guru Penggerak Perkembangan Menuntut Kita Untuk Terus Belajar Hal-Hal Baru Ceritakan Pengalaman Anda Saat /

INFOTEMANGGUNG.COM - Di bawah ini adalah contoh jawaban untuk soal esai Guru Penggerak. Salah satu soal yang perlu dijawab oleh calon Guru Penggerak berbunyi, ‘Perkembangan menuntut kita untuk terus belajar hal-hal baru. Ceritakan pengalaman anda saat mendapatkan masukan atau umpan balik terkait kemampuan anda’.

Pada artikel ini INFOTEMANGGUNG.COM akan memberikan contoh jawaban yang bisa digunakan untuk menjawab soal esai tersebut. 

Dalam menjawab soal esai semacam ini sebaiknya disesuaikan dengan pengalaman pribadi dan menjawabnya dengan sejujur-jujurnya.

Oleh sebab itu jawaban yang ada dalam artikel ini hanya sebagai bahan referensi saja bagi calon Guru Penggerak. 

Baca Juga: Ini 6 Syarat Guru Penggerak Angkatan 9 10 yang Wajib Diketahui, Tanggal 10 Januari 2023 akan Ditutup!

Dengan demikian calon Guru Penggerak bisa mendapatkan gambaran mengenai jawaban yang tepat untuk menjawab soal esai tentang ‘Perkembangan menuntut kita untuk terus belajar hal-hal baru. Ceritakan pengalaman anda saat mendapatkan masukan atau umpan balik terkait kemampuan anda’.

Jawaban Soal Esai Guru Penggerak

Seiring dengan berkembangnya zaman dan teknologi ada banyak hal yang berubah termasuk dalam dunia pendidikan.

Perubahan juga telah membuat karakter murid zaman sekarang sangat berbeda jauh dengan zaman dahulu. Anak-anak di era digital ini sangat digital savvy, oleh sebab itu sebagai guru juga harus mengimbangi perkembangan zaman tersebut. 

Guru sebagai pembelajar sejati akan selalu belajar baru untuk memperbaiki dan mengembangkan kompetensi yang dimilikinya. 

Mendukung perubahan zaman, saya sebagai guru juga harus menjadi teladan yang melek teknologi. Langkah strategis yang saya lakukan adalah dengan mengikuti berbagai pelatihan dan juga kompetisi yang relevan dengan hal tersebut. 

Baca Juga: 5 Contoh Kegiatan Sukarelawan Guru Penggerak yang Wajib Anda Ketahui

Salah satu kompetisi yang saya ikuti adalah lomba karya inovasi pembelajaran bagi guru pendidikan menengah dan khusus yang diadakan oleh kemendikbud. 

Dalam lomba tersebut saya membuat inovasi berupa pembelajaran bahasa inggris berbasis game yang untuk membantu anak-anak belajar dengan lebih menyenangkan.

Umpan balik yang saya dapat saat mempresentasikan inovasi yang saya buat adalah mengenai kemampuan saya dalam membuat game dan bisa mengkomunikasikannya dengan sederhana kepada semua hadirin yang ada dalam lomba tersebut.

Baca Juga: Kesulitan Apa Saja Yang Anda Hadapi Saat Bekerja Sama, Contoh Pengisian Esai Guru Penggerak

Mendapatkan umpan balik yang positif membuat saya merasa senang sekaligus bangga. Hal tersebut membuat saya lebih percaya diri dan semangat untuk mengembangkan kemampuan yang saya miliki agar bisa berdampak baik bagi dunia pendidikan. 

Itu tadi adalah contoh narasi yang untuk menjawab soal esai Guru Penggerak yang berbunyi, ‘Perkembangan menuntut kita untuk terus belajar hal-hal baru. Ceritakan pengalaman anda saat mendapatkan masukan atau umpan balik terkait kemampuan anda’.

Pengertian Guru Penggerak

Pada hakikatnya yang dimaksud dengan Guru Penggerak adalah guru-guru terbaik yang menjadi pionir perubahan untuk meningkatkan pendidikan indonesia. 

Baca Juga: Berinteraksi dengan Orang Lain Terkadang Dapat Menjadi Sebuah Tantangan Guru Penggerak

Peran Guru Penggerak ini adalah untuk mendorong guru lainnya agar menerapkan pembelajaran yang berpusat kepada murid sebab dalam pendidikan hal yang paling penting adalah murid. 

Selain itu Guru Penggerak juga menjadi teladan bagi guru lainnya untuk melakukan perubahan positif di dunia pendidikan. Untuk menjadi Guru Penggerak terdapat serangkaian seleksi yang perlu dilalui. 

Baca Juga: 5 Contoh Perubahan Inovasi Pemberdayaan Gerakan Guru Penggerak Yang Wajib Anda Ketahui

Guru-guru terbaik yang berhasil melewati rangkaian seleksi tersebut yang nantinya akan terpilih menjadi Guru Penggerak. 

Itu tadi adalah penjelasan singkat mengenai Guru Penggerak dan jawaban soal esai tentang, ‘Perkembangan menuntut kita untuk terus belajar hal-hal baru. Ceritakan pengalaman anda saat mendapatkan masukan atau umpan balik terkait kemampuan anda’.***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: guru-id.com

Tags

Terkini

Terpopuler