Busana Boedi Oetomo, Erick Thohir Beri Pesan Semangat Kemerdekaan di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia

- 19 Agustus 2023, 09:53 WIB
Erick Thohir dan Istri, kompak mengenakan busana karya Didiet Maulana.
Erick Thohir dan Istri, kompak mengenakan busana karya Didiet Maulana. /Instagram @erickthohir/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pada peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang diadakan di Istana, sorotan publik tertuju pada pakaian yang dikenakan oleh Erick Thohir, serta reaksi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, yang dengan tindakan menggemaskan membolak-balikkan pakaian Erick Thohir yang hanya memiliki satu kancing.

Dalam unggahannya di media sosial, Erick Thohir memberikan klarifikasi dengan membagikan cuplikan video dari aksi keisengan Menko PUPR yang meraih sorotan. 

Baca Juga: Di Luar Perkiraan, 3 Insiden Tak Terduga Mewarnai Peringatan Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara

Menurut Erick Thohir, pakaian yang dikenakannya adalah baju "Boedi Oetomo" atau "Budi Utomo" 1908.

Jarik yang melambangkan budaya Indonesia, jas yang menggambarkan kemajuan, serta dasi kupu-kupu sebagai simbol keanggunan, semuanya menjadi satu kesatuan dalam pesan harmoni dan semangat yang ingin ditunjukkan oleh Erick Thohir.

Dalam unggahannya di Instagram, Erick Thohir mengungkapkan, "Baju yang saya pakai untuk upacara bendera di Istana Merdeka hari ini terinspirasi dari organisasi pergerakan pertama Boedi Oetomo." 

Melalui penampilan ini, ia berbicara tentang bonus demografi yang dimiliki Indonesia saat ini. 

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: instagram @erickthohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x