SAH! Pemerintah Tetapkan Hari Raya Idul Adha Pada 29 Juni 2023

- 22 Juni 2023, 12:50 WIB
SAH! Pemerintah Tetapkan Hari Raya Idul Adha Pada 29 Juni 2023
SAH! Pemerintah Tetapkan Hari Raya Idul Adha Pada 29 Juni 2023 /Pexels.com / Manprit Kalsi/

INFOTEMANGGUNG.COM – Hari Raya Idul Adha merupakan hari istimewa yang dilaksanakan oleh umat muslim diseluruh dunia, hari raya idul adha merupakan peringatan peristiwa islam pada jaman dulu. Untuk hari raya idul adha tahun 1444 Hijriyah, pemerintah sepakat bahwa Hari Raya Idul Adha jatuh pada 29 Juni 2023.

Hari Raya Idul Adha biasa disebut hari raya qurban, merupakan bentuk peristiwa peringatan kurban, yaitu pada saat Nabi Ibrahim mengorbankan Putranya dengan sukarela Nabi Ismail sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT.

Setiap tahun, umat Muslim di seluruh dunia menantikan datangnya Hari Raya Idul Adha dengan sukacita dan kegembiraan. Hari yang penuh makna ini diperingati untuk memperingati pengorbanan Nabi Ibrahim dan sebagai momen untuk berkumpul bersama keluarga dan sesama Muslim.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Sidak, Harga Kebutuhan Pangan Dipantau Stabil

Hari Raya Idul Adha jatuh pada 10 Dzulhijjah, untuk pemotongan kurban dapat dilakukan pada Hari Raya dan Hari Tasyrik yaitu 11, 12, 13 Dzulhijjah.

Sementara di Indonesia melalu Kementrian Agama, Yaqut Qoumas telah menyatakan bahwa 1 Djulhijjah jatuh pada Selasa, 20 Juni 2023 sedangkan Hari Raya Idul Adha jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023 Masehi.

Kementrian Agama menetapkan Hari Raya Idul Adha pada Kamis, 29 Juni 2023 bersarkan data yang dihimpun oleh Tim Hisab Rukyat Kemenag, mereka menyatakan bahwa ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia berada diatas ufuk yang berkisar nol derajat sebelas koma tujuh puluh delapan menit sampai dua derajat dua puluh satu koma lima puluh tujuh derajat menit.

Kemenag melaksanakan pemantauan hilal ini dengan menyebarkan tim di 34 Provinsi Indonesia dengan 99 titik.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x