Kekayaan Lukas Enembe Fantastis, Ada Transaksi Mencapai Ratusan Miliar

- 21 September 2022, 15:36 WIB
Kekayaan Lukas Enembe Fantastis, Ada Transaksi Mencapai Ratusan Miliar
Kekayaan Lukas Enembe Fantastis, Ada Transaksi Mencapai Ratusan Miliar /Tangkap layar/wikipedia

INFO TEMANGGUNG.COM - Dari situs kekayaan penyelenggara negara diketahui kekayaan Lukas Enembe untuk periodik 2021 senilai Rp 33.784.396.870. Jumlahnya fantastis terlebih ada transaksi setoran tunai ratusan miliar ke kasino di luar negeri.

Jumlah kekayaan Lukas Enembe periode 2021 naik senilai hampir Rp12,6miliar dari laporan periodik tahun 2019, yang disampaikan oleh Lukas pada 30 April 2020. Saat itu, kekayaannya Rp21,2 miliar.

Pada laporan terbaru harta kekayaan tanah dan bangunan periode 2021 nilainya Rp13,6 miliar. Jumlah ini naik sebanyak Rp12,5 miliar dari harta tanah dan bangunan Lukas pada periodik 2019 yaitu  Rp 1,1 miliar.

Baca Juga: Tersangka Korupsi Lukas Enembe dari Partai apa? Ternyata Masih di Bawah Partai Ini

Disamping itu, harta berupa alat transportasi dan mesin mengalami kenaikan senilai Rp 450 juta dalam jangka waktu dua tahun. Mulanya dia hanya memiliki mobil Honda Jazz tahun 2007 serta Toyota Fortuner tahun 2007.

Daftar mobil yang dilaporkan oleh Gubernur Papua ialah Toyota Fortuner 2007 Rp300.000.000 dari hasil sendiri, Toyota Jeep tipe Land Cruiser 2010 yang bernilai Rp396.953.600. Toyota Camry 2010  dengan nilai Rp85.536.000 dan mobil Honda Jazz 2007 dari  hasil sendiri senilai Rp150 juta.

Kekayaan Lukas Enembe dalam betuk surat berharga sepanjang periode 2019 sampai 2021 nilainya  Rp 1.3 miliar. Dalam laporan selanjutnya, jumlah itu tidak berubah di periode tersebut.

KPK kemudian mengungkapkan bahwa ada temuan setoran tunai pada kasino judi sebanyak Rp 560 miliar. Akibatnya  Gubernur Papua Lukas Enembe sekarang berstatus tersangka.

Baca Juga: Pemerintah Didesak Ganti Nama Stadion Lukas Enembe setelah Gubernur Terjerat Kasus Korupsi

Halaman:

Editor: Septyna Feby

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah