UPDATE TERBARU! Harga Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya Lengkap untuk Mudik 2023, Pemudik Wajib Tahu, Nih!

3 April 2023, 14:44 WIB
UPDATE TERBARU! Harga Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya Lengkap untuk Mudik 2023, Pemudik Wajib Tahu, Nih! /Pexels/Jared Lung/

INFOTEMANGGUNG.COM – Arus mudik 2023 diprediksi akan lebih ramai dibanding tahun 2022. Untuk itu, semua tujuan mudik akan mengalami peningkatan kedatangan. Salah satunya adalah mudik ke tujuan Banjarmasin dengan kapal laut. Simak harga tiket kapal Banjarmasin Surabaya di artikel ini.

Surabaya menjadi tempat keberangkatan banyak pemudik di Indonesia karena pelabuhannya bisa menjangkau banyak daerah. Tersedia banyak kapal yang bisa membawa pemudik ke kampung masing-masing salah satunya ke Banjarmasin.

Harga tiket kapal Banjarmasin Surabaya tergolong terjangkau jika dibandingkan dengan moda transportasi pesawat. Meskipun jika menggunakan kapal waktu kedatangan akan lebih lambat, namun pemudik bisa berhemat banyak dari segi biaya.

Baca Juga: TERBARU! Update Harga Tiket Mobil Kapal Merak-Bakauheni 2023, Pemudik Trans Sumatera Harus Tahu, Cek Langsung!

Salah satu kapal laut yang sudah berpengalaman bertahun-tahun mengantar para pemudik dari Surabaya ke Banjarmasin adalah kapal Dharma Lautan Utama. Kapal ini merupakan operator kapal angkutan barang dan penumpang.

Kapal Dharma Lautan Utama berkantor pusat di Surabaya dan melayani keberangkatan dari luar pulau Jawa juga. Untuk harga tiket kapal Banjarmasin Surabaya bisa disimak di artikel ini secara lengkap.

Harga Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya di Artikel Ini

Inilah daftar harga tiket kapal Dharma Lautan Utama yang melayani rute Surabaya-Banjarmasin pada arus mudik 2023:

Kapal Penumpang:

Kelas Kategori Harga
VIP Bayi IDR 55.000
  Anak-anak IDR 255.000
  Dewasa IDR 320.000
I Bayi IDR 55.000
  Anak-anak IDR 230.000
  Dewasa IDR 300.000
II Bayi IDR 50.000
  Anak-anak IDR 225.000
  Dewasa IDR 285.000
III Bayi IDR 45.000
  Anak-anak IDR 215.000
  Dewasa IDR 270.000
Ekonomi Bayi IDR 40.000
  Anak-anak IDR 195.000
  Dewasa IDR 260.000

Angkutan Kendaraan Kosong

Jenis Kendaraan Harga
Bagasi IDR 350.000
Alat Berat IDR 1.000.000
Tronton Tipe 6A IDR 11.200.000
Tronton Tipe 6B IDR 13.900.000
Tronton Tipe 6C IDR 21.500.000
Truk Besar Tipe 5A IDR 9.800.000
Truk Besar Tipe 5B IDR 9.800.000
Truk Besar Tipe 5C IDR 13.900.000
Truk Sedang Tipe 4A IDR 4.150.000
Truk Sedang Tipe 4B IDR 4.800.000
Truk Sedang Tipe 4C IDR 5.850.000
Kendaraan Kecil Tipe 3A IDR 1.400.00
Kendaraan Kecil Tipe 3B IDR 1.600.000
Kendaraan Kecil Tipe 3C IDR 3.000.000
Sepeda Motor 250 CC IDR 900.000
Sepeda Motor 1000 CC IDR 1.300.000
Sepeda Motor IDR 350.000
Sepeda IDR 115.000

Baca Juga: UPDATE PALING BARU! Harga Tiket Bus Gunung Harta Hari Ini, Lengkap Rute, Jurusan, Asal Keberangkatan, Ayo Beli

Angkutan Kendaraan Berisi Muatan

Kendaraan Harga
Tronton 6A IDR 14.050.000
Tronton 6B IDR 17.000.000
Tronton 6C IDR 27.600.000
Truk Besar 5A IDR 10.000.000
Truk Besar 5B IDR 10.000.000
Truk Besar 5C IDR 17.000.000
Truk Sedang 4A IDR 5.500.000
Truk Sedang 4B IDR 6.000.000
Truk Sedang 4C IDR 10.000.000

Selain dengan kapal Dharma Lautan Utama, terdapat juga kapal lain yaitu Dharma Kartika 9 dengan rincian harga sebagai berikut:

Tiket kelas VIP Dewasa: IDR 370.000

Tiket kelas VIP anak: IDR 290.000

Tiket kelas VIP bayi: IDR 55.000

 

Tiket kelas 1 dewasa: IDR 350.000

Tiket kelas 1 anak: IDR 270.000

Tiket kelas 1 bayi: IDR 55.000

 

Tiket kelas 2 dewasa: IDR 330.000

Tiket kelas 2 anak: IDR 260.000

Tiket kelas 2 bayi: IDR 50.000

Baca Juga: AYO MUDIK GRATIS! Kunjungi Website mudik kimiafarma co id, Daftar Segera Kuota Hanya 480 Orang

Tiket kelas 3 dewasa: IDR 310.000

Tiket kelas 3 anak: IDR 250.000

Tiket kelas 3 bayi: IDR 45.000

 

Tiket kelas ekonomi dewasa: IDR 300.000

Tiket kelas ekonomi anak: IDR 225.000

Tiket kelas ekonomi bayi: IDR 40.000

Itulah tadi ulasan mengenai update harga tiket kapal Banjarmasin Surabaya terbaru untuk mudik 2023. Ingat untuk tidak membeli tiket melalui calo karena lebih banyak kerugiannya daripada keuntungannya. Selamat mudik!***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Editor: Nadia Rizky Kusuma Kurniandini

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler