Daunnya Kaya Manfaat Kesehatan, Tapi Orang Hanya Konsumsinya Bijinya, Mengobati Penyakit Kulit hingga TBC

- 5 Desember 2022, 15:59 WIB
Daunnya Kaya Manfaat Kesehatan, Tapi Orang Hanya Konsumsinya Bijinya
Daunnya Kaya Manfaat Kesehatan, Tapi Orang Hanya Konsumsinya Bijinya /tabloidsinartani.com/

INFOTEMANGGUNG.COM – Selama ini orang umum sudah mengenal dan menyukai biji dari tanaman ini. Apalagi sebagai campuran makanan atau minuman pencuci mulut. Padahal daunnya juga kaya manfaat.

Ada yang menanam tanaman ini karena tertarik dengan bunganya yang indah berwarna ungu. Bahkan bisa tumbuh subur walaupun ditanam dalam pot. Tanpa menyadari bahwa ini adalah tanaman yang istimewa.

Sebagian orang memang kerap mengonsumsi daunnya sebagai campuran makanan. Tapi umumnya tidak menyadari bahwa daun ini kaya manfaat kesehatan dan bisa berguna sebagai obat herbal.

 

Basil atau Tanaman Selasih

Orang banyak dengan sengaja menanamnya agar bisa dikonsumsi saat diinginkan. Namun yang tidak menyadarinya justru menanamnya karena bunganya yang indah. Umumnya bunganya berwarna ungu, tapi ada yang putih atau putih keunguan.

Baca Juga: Cantik dan Kaya Manfaat, Cukup Minum Air Rebusan Bunga Ini Khasiatnya Tak Disangka-Sangka, Simak Penjelasannya

Batangnya berbentuk segiempat dan bisa mencapai tinggi satu meter. Daunnya berbentuk agak oval dan sedikit berbulu saat diraba. Ujungnya meruncing dengan panjang mencapai 5 cm.

Bunganya berjenis majemuk dengan mahkota dua lapis yang panjangnya sekitar 5-8 mm. Warna bunganya keunguan, putih, dan agak krim. Meski tidak kuat, bunganya ini juga harum dan berbau manis.

Buah selasih memiliki empat bagian (nutlet) mulai dari buah-buah kecil sampai cangkangnya. Bentuknya seperti telur berwarna coklat sampai warna hitam.

Manfaat dan Pengolahannya

Tanaman selasih memiliki kandungan berbagai vitamin, serat yang tinggi, dan Omega-3 asam amino. Juga dilengkapi dengan zat besi, kalsium, kalium, dan asam fenolat.

 

1. Untuk Menurunkan Berat Badan, Sembelit, Demam, Batuk, Susah Tidur

Rebuslah sekitar 10-15 lembar daun selasih dengan sekitar 600 cc air. Biarkan mendidih dan surut sampai separuh atau sekitar 300 cc. Gunakan untuk diminum tiga kali sehari (bagi menjadi tiga bagian).

Baca Juga: Daun Ajaib Tinggi Antioksidan Yang Bagus Untuk Kesehatan Otak, Simak Selengkapnya!

Selasih mempunyai kandungan serat tinggi yang membuat rasa kenyang yang bisa bertahan lebih lama. Cocok untuk mengurangi berat badan.

2. Mengatasi Jerawat, Radang pada Kulit, Eksim, dan Koreng

Kali ini daun selasih bisa ditumbuk halus lalu dioleskan langsung pada kulit yang bermasalah. Rebusan daun selasih juga bisa digunakan untuk mencuci eksim dan koreng. Bersihkan setelah 30 menit atau saat campuran mulai mengering.

3. Masker Wajah

Kali ini biji selasih ditumbuk halus lalu seduh dengan sedikit air panas agar menyerupai bubur. Gunakan pada wajah seperti lulur atau masker setiap hari.

 

4. Mengobati TBC

Rebuslah 60 gram daun selasih segar dengan air 600 cc. Tambahkan sedikit gula merah dan madu. Biarkan hingga menyusut separuhnya lalu gunakan untuk tiga kali minum dalam sehari.

Baca Juga: Daun Sakti Multi Khasiat, Atasi Kerontokan Rambut hingga Radang Payudara

5. Radang Lambung

Ambil 5 gram biji selasih dan rebuslah dengan 200 cc air. Tambahkan sekitar 1 sdt madu dan biarkan mendidih sebentar. Barulah diminum dua kali sehari.

Kegunaan tanaman selasih sebenarnya masih banyak. Tidak banyak orang yang menyadari khasiat kesehatan tanaman ini walaupun pasti pernah mengonsumsi biji selasih untuk minuman atau menggunakan daunnya untuk masakan.

Setelah mengetahui aneka manfaat yang dikandung oleh tanaman ini, menanamnya ternyata tidak rugi. Bunganya indah dan cukup harum juga bisa menjadi hiasan taman yang indah.***


Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: tabloidsinartani.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah