Semua Orang Memiliki Sel Kanker, Untung Tidak Semua Jadi Ganas, Ini Penjelasannya

- 31 Oktober 2022, 23:38 WIB
Ilustrasi sel kanker. Semua orang memiliki kanker
Ilustrasi sel kanker. Semua orang memiliki kanker /Pixabay/ColiN00B/

INFOTEMANGGUNG.COM - Beberapa orang tidak menyadari hal ini, tetapi semua orang memiliki sel kanker di tubuh mereka. Untungnya sebagian besar sel kanker itu tidak menimbulkan banyak bahaya.

Untungnya, ada beberapa makanan yang bisa membuat sel kanker kelaparan sampai mati (lihat di artikel dengan judul Melawan Angiogenesis, Ini Daftar Makanan yang Membuat Sel Kanker Kelaparan hingga Mati)

Beberapa makanan ini memotong suplai nutrisi sel abnormal dan membuat sel kanker kelaparan sampai mati.

Otopsi individu sering mengungkapkan koloni mikroskopis sel kanker, juga dikenal sebagai tumor in situ. Beberapa orang menyebutnya “kanker tanpa rasa sakit.”

Baca Juga: Tekanan Darah Tinggi Akan Hilang Secara Alami Termasuk dengan Sering Jalan Kaki

Misalnya, para peneliti di Denmark melakukan otopsi pada wanita berusia 40 hingga 50 tahun, yang tidak pernah merasa menderita kanker selama hidup mereka.

Hasilnya 39% dari mereka memiliki lesi kanker kecil di payudara mereka (tidak  termasuk sel kanker di bagian tubuh yang lain).  Hanya 1 persen wanita dalam kelompok usia ini yang didiagnosis menderita kanker payudara.

Pemeriksaan beberapa pria berusia 60-an menunjukkan bahwa 46% dari mereka memiliki bukti histologis kanker prostat, yang konsisten dengan temuan studi otopsi. Namun, prevalensi kanker prostat pada pria berusia 60 hingga 70 tahun yang benar hanya ada sekitar 1%.

Ada contoh lain, yang bahkan lebih ekstrem menunjukkan bahwa semua orang memiliki sel kanker.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Epoch Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x