Putra Sulung Ridwan Kamil Dikabarkan Hilang di Sungai Aaree Swiss, Begini Kronologinya

- 27 Mei 2022, 18:37 WIB
Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil./Instagram/ @emmerilkahn
Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil./Instagram/ @emmerilkahn /

“Saat kejadian, Pak Ridwan Kamil sedang berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat,” tambahnya.

Hingga saat berita ini diturunkan, pihak keluarga maupun tim SAR serta polisi Swiss masih belum bisa memastikan keberadaan Eril. Pencarian terpaksa dihentikan sementara karena kondisi setempat yang mulai gelap, dan akan segera dilanjut keesokan paginya.

Baca Juga: 5 Cara Main Game Android di PC Tanpa Emulator yang Cukup Mudah

“Sampai saat ini pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei jam 23 WIB) dan kami berharap Eril dapat ditemukan dalam keadaan sehat,” ujarnya penuh harap.

Terakhir, Elpi mewakili keluarga juga berterimakasih pada segenap pihak yang turut membantu pencarian Emeril, baik dari kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun dari pihak SAR dan Polisi setempat. Tidak lupa pula, Elpi memohon doa pada masyarakat.

“Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afiat,” pungkasnya. ***

 

*Disclaimer: Artikel in sebelumnya telah tayang di pikiran-rakyat.com dengan judul 'Anak Ridwan Kamil yang Hilang Terseret Arus Sungai di Swiss Belum Ditemukan, Keluarga Mohon Doa'.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah