13 Desa di Kabupaten Temanggung Bakal Dibangun Spot Wisata, Pemkab Temanggung Kucurkan Dana 1,7 Miliar

- 25 Juni 2022, 09:45 WIB
Pemerintah Kabupaten Temanggung lewat Dinas Kebudayaan dan Pariwisata mencairkan 1,7 milyar
Pemerintah Kabupaten Temanggung lewat Dinas Kebudayaan dan Pariwisata mencairkan 1,7 milyar /Anindita Kusumastuti/

Ia melanjutkan, kunjungan wisatawan dalam julah banyak membuat pendapatan desa meningkat secara otomatis. Ini juga akan menambah pendapatan bagi masyarakat.

Baca Juga: Pemkab Temanggung Berikan Beasiswa Bagi Mahasiswa Kurang Mampu, Ini Petunjuk Teknisnya

Fungsionaris bidang pariwisata itu menyebutkan, tiap-tiap desa wisata akan memperoleh jumlah bantuan yang bervariasi. Ada yang akan mendapatkan tiga puluh juta rupiah. Juga ada desa yang akan memperoleh tiga ratus juta rupiah tergantung kebutuhan dan potensi masing-masing desa.

Salah satu desa yang akan memperoleh bantuan ialah Desa Mranggen Kidul yang terletak di Kecamatan Bansari. Wisata terkenal di desa ini ialah Sendang Sidengok. Desa ini sering berinisiatif menyelenggarakan Festival Kesenian.

Desa lainnya yang akan memperoleh bantuan ialah Desa Jetis yang terletak di Kecamatan Selopampang. Jetis sedang giat mengembangkan potensi ekonomi yang dimilikinya demi peningkatan kesejahteraan warga. Wisata di desa ini yang terkenal ialah Embung Walitis.

Beberapa saat yang lalu desa Jetis sudah mengupayakan ketersediaan  listrik di area pariwisata. Sejumlah lampu penerangan jalan sudah disediakan di sana. Bantuan dari pemerintah kabupaten ini diharapkan akan semakin memperkuat potensi wisata desa Jetis ini.***

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: temanggungkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x