Contoh Soal AAJI Bagian 11: Prosedur Klaim

- 27 Juni 2024, 17:23 WIB
Contoh Soal AAJI Bagian 11: Prosedur Klaim
Contoh Soal AAJI Bagian 11: Prosedur Klaim /Pixabay/stevepb

INFOTEMANGGUNG.COM - Teman-teman calon agen asuransi, kita akan membahas soal-soal AAJI dan kunci jawabannya. Di kesempatan kali ini kita akan membahas contoh soal AAJI Bagian 11 yaitu tentang Prosedur Klaim.

Misi AAJI yang mempelajari tentang prosedur klam mencakup beberapa hal utama berupa:

-Meningkatkan profesionalisme agen asuransi.
-Mengedukasi masyarakat tentang pentingnya asuransi jiwa.
-Mendorong inovasi dan penerapan teknologi dalam industri asuransi jiwa.
-Bekerja sama dengan pemerintah dan lembaga terkait untuk menciptakan regulasi yang kondusif bagi industri asuransi jiwa.

Baca Juga: 15 Contoh Soal AAJI Bagian 10: Asuransi Jiwa Unit Link

Tes AAJI

Penting sebagai salah satu syarat penting bagi calon agen asuransi di Indonesia dengan tujuan untuk memastikan bahwa setiap agen asuransi memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai dalam menjalankan tugasnya dan menjaga standar profesionalisme di industri asuransi jiwa.

Tes AAJI terdiri dari beberapa komponen utama yang mencakup tes tentang prosedur klaim.

Proses dan Persiapan Tes

Pendaftaran: Calon agen harus mendaftar untuk mengikuti tes AAJI melalui perusahaan asuransi yang bersangkutan.

Pelatihan: Sebelum mengikuti tes, calon agen biasanya akan mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh perusahaan atau lembaga pelatihan yang bekerja sama dengan AAJI.

Pelaksanaan Tes: Tes AAJI biasanya dilaksanakan secara berkala di berbagai kota besar di Indonesia. Tes ini bisa dilakukan secara online atau offline tergantung pada kebijakan AAJI dan juga kondisi setempat.

Baca Juga: Contoh Soal AAJI Bagian 9: Investasi

Klaim adalah tuntutan yang diajukan oleh Pemegang Polis kepada perusahaan Asuransi selaku Penanggung Asuransi, untuk memenuhi hak Pemegang Polis sesuai yang tertera dalam Polis.

Hasil dan Sertifikasi: Setelah mengikuti tes, calon agen akan mendapatkan hasil tes dalam beberapa hari. Agen yang lulus akan mendapatkan sertifikat dari AAJI yang menunjukkan bahwa mereka telah memenuhi syarat untuk menjadi agen

Contoh Soal AAJI Bagian 11: Prosedur Klaim

Soal 1. Dalam Asuransi Jiwa, Istilah Klaim Adalah :

a. Permintaan pihak pemegang polis atas janji yang dibuat oleh pihak penanggung
b. Permintaan pihak penanggung atas janji yang dibuat oleh pihak pemegang polis
c. Permintaan pihak pemegang polis atas janji yang dibuat oleh agen
d. Permintaan seorang agen atas janji yang dibuat oleh pihak penanggung

Jawabannya: A

Soal 2. Klaim Jatuh Tempo Terjadi Ketika :

a. Pemegang polis meninggal dalam satu tahun dimulainya polis
b. Pemegang polis meninggal didalam masa polis
c. Pemegang polis bertahan hidup sampai akhir masa polis
d. Pemegang polis meninggal setelah satu tahun dari dimulainya polis

Jawabannya: C

Soal 3. Klaim Lebih Awal Terjadi Ketika :

a. Pemegang polis meninggal dalam satu tahun dimulainya polis
b. Pemegang polis meninggal pada akhir masa polis
c. Pemegang polis bertahan hidup sampai akhir masa polis
d. Pemegang polis bertahan hidup setelah satu tahun dari dimulainya polis

Jawabannya: A

Soal 4. Klaim Kematian Dilakukan Ketika :

a. Pemegang polis meninggal setelah masa polis berakhir
b. Pemegang polis meninggal didalam masa polis
c. Pemegang polis bertahan hidup sampai akhir masa polis
d. Pemegang polis bertahan hidup setelah satu tahun dari dimulainya polis

Jawabannya: B

Baca Juga: Contoh Soal AAJI Bagian 8: Hukum Asuransi

Soal 5. Dokumen Yang Tidak Diperlukan Saat Melakukan Klaim Kematian :

a. Identitas diri
b. Bukti hubungan keluarga
c. Dokumen polis dan nomor polis
d. Ijazah pendidikan

Jawabannya: D

Soal 6. Yang Bukan Termasuk Jenis Klaim Adalah :

a. Klaim jatuh tempo
b. Manfaat bonus dan bunga premi
c. Klaim lebih awal
d. Manfaat kelangsungan hidup

Jawabannya: B

Demikianlah contoh soal AAJI Bagian 11 yaitu tentang Prosedur Klaim. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Jawaban yang tertera di atas sifatnya tidak mutlak. Jawaban tersebut bersifat terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: AAJI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah