5 Soal Materi 3.7 Pelatihan Deteksi Dini 2 Pintar Kemenag dengan Kunci Jawaban dan Pembahasannya

- 7 Maret 2024, 19:39 WIB
5 Soal Materi 3.7 Pelatihan Deteksi Dini 2 Pintar Kemenag dengan Kunci Jawaban dan Pembahasannya
5 Soal Materi 3.7 Pelatihan Deteksi Dini 2 Pintar Kemenag dengan Kunci Jawaban dan Pembahasannya /Pexels.com / Kaboompics .com/

INFOTEMANGGUNG.COM - Bapak dan Ibu Guru bisa belajar 5 soal Materi 3.7 Analisis Jejaring Pemangku Kepentingan Konflik materi pelatihan dari Pintar Kemenag beserta penjelasan jawaban yang benar.

Materi 3.7 Analisis Jejaring Pemangku Kepentingan Konflik merupakan materi pelatihan dari Pintar Kemenag yang diperuntukkan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kemenag dan Non-PNS Kemenag.

Baca Juga: 15 SoalAsesmen Modul 4.17 Bagian 5 IKM Pintar Kemenag dan Kunci Jawabannya, Pelajari Prinsip Asesmen

Isi modul 3.7 ini termasuk dalam Deteksi Dini 2: Metodologi Deteksi Dini Potensi Konflik.

Pada artikel ini tersaji kunci jawaban Materi 3.7 Analisis Jejaring Pemangku Kepentingan Konflik, pelatihan Pintar Kemenag Deteksi Dini 2: Metodologi Deteksi Dini Potensi Konflik.

Berikut kunci jawaban dan pembahasan Materi 3.7 Analisis Jejaring Pemangku Kepentingan Konflik untuk Anda yang ingin mendapatkan skor terbaik.

SOAL 1

Ada salah satu aplikasi dalam memvisualisasikan Stakeholder Network yang menggunakan Social Network Analysis. Aplikasi apakah yang dimaksud?:

A. Gephi*
B. HTML
C. DNS
D. Power Point

Jawabannya: A.

Gephi adalah alat bagi analis data dan ilmuwan yang ingin mengeksplorasi dan memahami grafik

SOAL 2

Stakeholder Network menggunakan Social Network Analysis (SNA) sebagai teknis analisis data. Dalam SNA terdapat tiga matriks dalam menghitung derajat hubungan antar stakeholder. Salah satu matriks tersebut mengukur jarak antar stakeholder dalam suatu jaringan. Semakin kecil jarak tersebut maka semakin tinggi nilai matriksnya. Matrkis apakah yang dimaksud?

A. Closeness Centrality*
B. Betweeness Centrality
C. Degree Centrality
D. Eigenvector Centrality

Jawabannya: A

Closeness centrality adalah salah satu cara untuk mengukur centrality dalam suatu jaringan sosial yang fokus terhadap seberapa dekat suatu aktor dengan semua aktor lainnya.

Baca Juga: Apa yang dimaksud denganMarketing Sensitivity, Soal Modul 3.3 Platform Pelatihan Pintar Kemenag

SOAL 3

Stakeholder Network atau Jejaring Pemangku Kepentingan dalam konflik sosial di suatu daerah mutlak dilakukan agar mitigasi konflik dapat dilakukan secara efisien dan tepat. Definisi seperti apa yang tepat dalam menjelaskan konsep Stakeholder Network tersebut?:

A. Adalah Metriks ini mengukur seberapa penting atau berpengaruh suatu stakeholder dalam jaringan. Metrik ini mengukur jumlah hubungan atau koneksi (degree) yang dimiliki oleh stakeholder dalam jaringan.

Semakin banyak stakeholder yang terhubung dengan stakeholder lainnya, maka semakin tinggi pula nilai Degree Centrality-nya.

B. Jaringan hubungan atau interaksi antara pihak-pihak yang memiliki kepentingan (stakeholder) dalam sebuah organisasi atau sebuah kasus. Pihak-pihak tersebut dapat berupa individu, kelompok, atau entitas seperti perusahaan, lembaga pemerintah, atau masyarakat*

C. Metrik yang mengukur seberapa cepat atau mudah suatu stakeholder dapat mencapaistakeholder lainnya dalam Jaringan. Semakin kecil jarak antara stakeholder, maka semakin tinggi nilai Closeness Centrality-nya.

D. Metrik yang mengukur seberapa banyak suatu stakeholder berada pada jalur komunikasi atau interaksi antara stakeholder lain dalam jaringan Suatu stakeholder dengan nilai Betweenness Centrality yang tinggi dianggap sebagai mediator atau penghubung antara stakeholder lain dalam jaringan

Jawabannya: B

SOAL 4

Ada beberapa matriks yang dihitung dalam Social Network Analysis. Berikut di bawah ini matriks tersebut kecuali:

A. Edge Centrality*
B. Betweeness Centrality
C. Closeness Centrality
D. Degree Centrality

Jawabannya: A

Singkatnya, sentralitas edge yang ada mengukur pentingnya edge dengan mengukur sejauh mana segala sesuatu mengalir dalam jaringan dengan cara tertentu.

Beberapa sisi dalam suatu graf mungkin mempunyai jumlah jalur atau jalan terpendek yang sama di sepanjang sisi tersebut. Artinya, sisi-sisi ini akan memiliki skor metrik yang sama.

Baca Juga: 5 Soal Modul 3.4 Analisis Fakta dan Norma Konflik, Pelatihan Pintar Kemenag dan Kunci Jawabannya

SOAL 5

Salah satu matriks dalam Social Network Analysis adalah mengukur seberapa banyak satu stakeholder terhubung pada jalur komunikasi atau interaksi antara dua stakeholder atau lebih dalam satu jaringan. Matriks apakah yang dimaksud?:

A. Betweeness Centrality*
B. Degree Centrality
C. Closeness Centrality
D. Eigenvector Centrality

Jawabannya: A

Teori graf, betweenness centrality adalah ukuran sentralitas dalam graf berdasarkan jalur terpendek.

Untuk setiap pasangan simpul dalam graf terhubung, terdapat setidaknya satu jalur terpendek antara simpul sedemikian rupa sehingga jumlah sisi yang dilalui jalur atau jumlah bobot sisi diminimalkan

Demikianlah kunci jawaban soal materi 3.7 pelatihan deteksi dini 2: metodologi deteksi dini potensi konflik pintar Kemenag. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Jawaban yang tertera di atas sifatnya tidak mutlak.
Jawaban tersebut bersifat terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

 

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x