Letak Wilayah Indonesia Secara Astronomi, Mapel Geografi

- 25 September 2023, 14:52 WIB
Letak Indonesia
Letak Indonesia /pixabay.com/bizitzanarin/

 

INFOTEMANGGUNG.COM – Letak Indonesia secara astronomi atau absolut yaitu sesuai dengan garis bujur pada skala peta. Letak astronomi ditentukan oleh garis bujur dan garis lintang. Letak wilayah Indonesia secara astronomi diulas pada artikel ini.

 Baca Juga: Bagaimana Konsep Radiasi Benda Hitam dalam Mapel Fisika?

Letak Astronomi Indonesia

Secara astronomi, Indonesia terlatak pada garis bujur dan garis lintang. Garis bujurnya yaitu 95° Bujur Timur sampai 141° Bujur Timur. Garis lintang, 6° Lintang Utara sampai 11° Lintang Selatan.

Secara astronomi, wilayah Indonesia berada di garis khatulistiwa. Ini membuat beberapa pengaruh terhadap kondisi iklim dan pembagian waktu di Indonesia. Inilah pengaruh tersebut :

Garis Lintang

Garis lintang wilayah Indonesia adalah 6° Lintang Utara sampai 11° Lintang Selatan. Sesuai dengan garis lintang tersebut, membuat Indonesia mempunyai iklim tropis.

Jadi ada 2 musim, yaitu musim panas dan musim hujan. Iklim tropis membuat wilayah Indonesia mempunyai curah hujan yang cukup tinggi.

Tingkat suhu dan kelembabab udara di Indonesia juga tinggi pula. Itu membuat wilayah Indonesia mempunyai banyak hutan lebat.

Tapi meskipun berada di wilayah tropis, beberapa wilayah Indonesia juga ada wilayah salju abadi dan musim salju. Salju abadi berada di Puncak Jaya.

Untuk wilayah yang mempunyai musim salju yaitu Dieng. Itu terjadi saat Australia mengalami musim dingin. Sebenarnya tidak ada hujan salju, tapi embun yang mengkristal dan membentuk salju.

Garis Bujur

Garis bujur wilayah Indonesia adalah 95° Bujur Timur – 141° Bujur Timur. Garis bujur mempengaruhi pembagian 3 waktu sekaligus dalam satu negara.

3 jenis waktu yang ada di Indonesia adalah WIB (Waktu Indonesia Barat), WITA (Waktu Indonesia Tengah), dan WIT (Waktu Indonesia Timur. Patokan untuk penentuan waktu dunia yaitu menggunakan waktu Greenwich, Ingris.

Penjelasan penghitungan Greenwich dihutung berdasarkan waktu yang dibutuhkan bumi be rotasi selama 1 jam.

Karena bumi berbentuk bulat, jadi mempunyai rotasi 360°. Waktu yang dibutuhkan bumi berotasi penuh selama 1 jam. Sehingga 360/24 = 15. Artinya selama 1 jam bumi bergeser sejauh 15.

Kemudian luas wilayah garis bujur indonesia yaitu

141 – 95 = 46

46 : 15 = 3

Maka dari itu ada 3 pembagian waktu yang terjadi di Indonesia yang dihitung dengan waktu Greenwich. Pembagian wilayah waktunya yaitu sebagai berikut ini :

WIB = terletak di wilayah 105° Bujur Timur – 120° Bujur Timur

WITA = terletak di wilayah 120° Bujur Timur – 135° Bujur Timur

WIT = terletak di wilayah 135° Bujur Timur – 141° Bujur Timur

 Baca Juga: Radiasi Benda Hitam dalam Hukum Stefan – Boltzmann dan Hukum Pergeseran Wien Fisika

Itulah penjelasan tentang letak wilayah Indonesia secara astronomi. ***

<p><em>Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami.&nbsp;Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:</em></p>

<p><a href="https://t.me/+-dPk-OQ9C485Mzhl" target="_blank" rel="noopener noreferrer"><button style="border: none; background-color: yellow; color: black; height: 35px; padding: 5px 25px; border-radius: 20px;"> <strong>Gabung Grup Telegram</strong> </button></a></p>

<p><em>Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.</em></p>

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Scrib.com @Bizitzanarin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x