8 Karakteristik Benua Asia, Menjadi Benua yang Amat Istimewa

- 8 Mei 2023, 19:55 WIB
8 Karakteristik Benua Asia, Menjadi Benua yang Amat Istimewa
8 Karakteristik Benua Asia, Menjadi Benua yang Amat Istimewa /CT/

INFOTEMANGGUNG.COM – Terdapat delapan karakteristik Benua Asia yang membuatnya menjadi benua yang istimewa. Karena adanya karakteristik khusus yang tidak dimiliki oleh benua-benua lainnya di dunia. Khususnya pada keragaman yang dimiliki, selain lokasi dan geografisnya yang luar biasa. Berikut ini penjelasannya:

 

1. Benua Terluas

Benua Asia merupakan benua terbesar di dunia, dengan luas sekitar 44,58 juta kilometer persegi. Luasan ini mencapai 4,5 kali luas dari Benua Eropa yang hanya 10,18 juta km persegi. Luasan Benua Asia ini terbagi menjadi enam kawasan, yaitu:

  • Asia Tenggara: Indonesia, Singapura, Thailand, dan lainnya.
  • Asia Timur: Jepang, Korea Utara dan Selatan, China, dan Taiwan.
  • Asia Barat: Arab Saudi, Iran, Turki, Uni Emirat Arab, Israel, dan lainnya.
  • Asia Selatan: India, Pakistan, Bhutan, Maladewa, dan sekitarnya.
  • Asia Tengah: Mongolia, Azerbaijan, Kazakhstan, dan sekitarnya.
  • Asia Utara: Rusia

asiaBaca Juga: Kawasan Asia Tenggara Letaknya Sangat Strategis Letak Tersebut Berdampak? Berikut Jawabannya

Negara Terluas di Asia adalah China dengan luasan sekitar 9,6 juta km persegi. Sementara Maladewa adalah negara dengan luasan terkecil sekitar 298 km persegi.

2. Populasi Terbesar

Data terakhir yang dicatat, benua Asia memiliki populasi terbesar dengan jumlah 4,66 milyar jiwa atau sekitar 59,5 persen dari seluruh penduduk dunia. Dengan China dan India yang memiliki penduduk terbanyak sekitar 1,4 milyar jiwa.

3. Keragaman Budaya dan Agama

Dengan luasnya benua Asia yang memiliki begitu banyak negara dan kebudayaannya masing-masing, tentunya keragaman adalah salah satu keunggulannya. Ada ratusan bahasa dan budaya yang berbeda. Termasuk juga menjadi tempat kelahiran agama-agama terbesar dunia, seperti: Islam, Kristen, Hindu, dan Budha.

Baca Juga: Mengapa Laos Negara Terkurung di Asia Tenggara, Ini Alternatif Jawaban dan Sedikit Penjelasannya

 

4. Geografis dan Karakteristik Relief

Benua Asia terletak di sebelah timur dari Benua Eropa dan terhubung dengan Benua Afrika melalui Semenanjung Sinai. Benua ini memiliki karakteristik relief yang beragam, mulai dari pegunungan, dataran tinggi, lembah sungai, dan gurun pasir.

Asia memiliki gunung tertinggi yaitu Everest. Kemudian dataran tertinggi di dunia yaitu Tibet yang dijuluki “atap dunia.” Selain itu, karena banyaknya gunung berapi yang aktif, Asia juga termasuk sering mengalami gempa bumi.

5. Keragaman Hayati

Benua Asia memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi, dengan spesies hewan dan tumbuhan yang unik. Hutan hujan tropis di Asia Tenggara dan hutan taiga di Asia Utara merupakan habitat bagi berbagai jenis flora dan fauna yang langka dan dilindungi.

6. Pembagian Ragam Iklim

Luasnya Benua Asia membuatnya memiliki keragaman iklim yang berbeda pada setiap wilayah, yaitu:

Baca Juga: 10 Negara Paling Cerdas Versi World Population Review 2023, Negara Asia Ternyata Paling Cerdas

  • Iklim Dingin di kawasan Asia Utara, khususnya Siberia yang dekat dekat kutub.
  • Iklim Kontinental di Asia Tengah, khususnya daerah Gurun Gobi di China Barat Laut yang kering.
  • Iklim Subtropis Basah yang dialami oleh Kawasan China Timur yang banyak hujan dan angin muson tenggara.
  • Iklim Tropis Basah di Asia Tenggara dan Selatan. Dipengaruhi oleh angin muson sehingga terjadi musim hujan dan kemarau.
  • Iklim Gurun di Asia Barat dan Tengah yang curah hujannya amat rendah.

 

7. Gurun Pasir dan Laut yang Luas

Gurun pasir terkenal di Asia adalah Gurun Gobi (bagian Selatan Mongolia, China), Gurun Taklamakan (China), dan Ordos (China). Sedangkan laut terluas di dunia adalah Laut China Selatan.

8. Sejarah Peradaban

Benua Asia memiliki sejarah peradaban yang kaya, termasuk peradaban Mesopotamia, Persia, India, dan Tiongkok. Beberapa situs warisan budaya seperti Taj Mahal, Angkor Wat, dan Taman Nasional Borobudur merupakan bukti kejayaan peradaban Asia di masa lalu.

Dari penjelasan di atas terlihat delapan karakteristik Benua Asia yang amat istimewa. Dengan luasnya wilayah Asia dan populasi terbesar, tentunya akan memberikan keragaman yang luar biasa juga. Didukung dengan keadaan alam dan iklim yang beragam. Benua Asia memang istimewa.***

Disclaimer:
1. INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.
2. Jawaban ini dimaksudkan untuk dipakai sebagai bantuan belajar, namun bukan jawaban mutlak karena mungkin saja bisa dikembangkan sesuai pemahaman masing-masing.

Editor: Carley Tanya

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah