Rangkuman Materi Negosiasi Kelas 10 Lengkap dengan Contohnya untuk Belajar Sebelum Ulangan

- 26 Januari 2023, 13:32 WIB
Rangkuman Materi Negosiasi Kelas 10
Rangkuman Materi Negosiasi Kelas 10 /Pexels.com / Sora Shimazaki/

INFOTEMANGGUNG.COM – Siswa kelas 10 yang menerapkan Kurikulum Merdeka akan menjumpai materi negosiasi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Artikel ini akan menyajikan rangkuman materi negosisasi kelas 10 sebagai bahan belajar.

Artikel ini disusun sebagai referensi tambahan bagi siswa. Oleh karena itu, siswa bisa mengkombinasikannya dengan buku pelajaran utama supaya rangkumannya semakin padat.

Perlu diketahui bahwa ulasan rangkuman materi negosiasi kelas 10 ini ditulis untuk bahan belajar adik-adik kelas 10, bukan untuk bahan sontekan ketika ulangan.

Jadi, pelajarilah rangkuman materi negosiasi kelas 10 pada saat akan menjalani ulangan atau ujian. Simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Contoh Teks Negosiasi dengan Unsur Kebahasaan Teks, Isian Tabel Bahasa Indonesia Kelas 10

A.) Menyimak Teks Negosiasi

Teks negosiasi disusun dengan tujuan mencapai kesepakatan antara kedua belah pihak yang saling berhubungan. Namun, ada kalanya negosiasi tidak berhasil karena kedua pihak tidak sepakat.

Bila hal itu terjadi, maka perlu menghadirkan pihak ketiga yang bersikap netral untuk menjadi penengah dan menemukan jalan keluar bagi seluruh pihak. Keberhasilan negosiasi sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor berikut:

  • Seluruh pihak bersedia kompromi terhadap keinginan pihak lainnya.
  • Alasan dalam negosiasi disampaikan secara logis, jeals, dan sesuai fakta.
  • Pengajuan kompromi disampaikan dengan sopan.
  • Kedua pihak tidak memaksakan keinginan atau kehendak kepada pihak lainnya.
  • Mengutamakan kepentingan bersama.

B.) Membaca Teks Negosiasi

Bentuk teks negosiasi ada beberapa macam, yakni berupa teks dialog, teks narasi, gabungan teks dialog dan narasi, serta surat. Teks negosiasi memiliki struktur sebagai berikut:

  • Orientasi
  • Pengajuan
  • Penawaran
  • Persetujuan

Baca Juga: Jelaskan Struktur yang Membangun Teks Negosiasi, Lengkap dengan Pengertian, Pronomina, Jenis dan Tahap Membuat

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x