Fokus Kegiatan Literasi pada Anak PAUD dalam Mengembangkan Kesiapan Membaca Dasar

- 19 Januari 2023, 21:07 WIB
Fokus Kegiatan Literasi pada Anak PAUD dalam Mengembangkan Kesiapan Membaca Dasar
Fokus Kegiatan Literasi pada Anak PAUD dalam Mengembangkan Kesiapan Membaca Dasar /pexels.com/Andrea Piacquadio/

INFOTEMANGGUNG.COM - Fokus kegiatan literasi pada anak PAUD dalam mengembangkan kesiapan membaca dasar adalah apa saja? Lihat jawabannya di tulisan berikut ini.

Fokus kegiatan literasi pada anak PAUD dalam mengembangkan kesiapan membaca dasar menjadi pertanyaan yang sering diajukan oleh para pendidik PAUD.

Hal itu terjadi karena ada anggapan bahwa kemampuan membaca pada anak tidak perlu diajarkan pada anak usia dini. Anak-anak usia dini dirasa belum perlu diajarkan untuk membaca.

Sementara di sisi lain, ketika akan masuk sekolah dasar diharuskan sudah bisa membaca, menulis, dan berhitung atau calistung.

Baca Juga: Kumpulan Puisi untuk Anak TK dan PAUD Terbaru, Pendek dan Sederhana Cocok untuk Anak Usia Dini

Karena hal itulah, banyak pendidik di PAUD mempertanyakan hal tersebut untuk mencari jawaban yang benar dan tepat.

Pertanyaan

Fokus kegiatan literasi pada anak PAUD dalam mengembangkan kesiapan membaca dasar adalah apa?

Jawaban

Pada dasarnya, kegiatan literasi pada anak usia dini atau sekitar lima hingga enam tahun difokuskan pada memunculkan rasa ingin tahu, kemampuan berpikir kritis, berbahasa lisan, hingga pada kemampuan membaca dan menulis.

Keempat fokus tersebut merupakan proses yang berkelanjutan untuk membantu peserta didik memahami berbagai informasi yang akan didapatkannya kelak.

Baca Juga: Capaian Perkembangan Kurikulum Merdeka PAUD Apa Saja? Simak Jawabannya di Sini

Pembahasan

Pada dasarnya, kegiatan literasi pada anak usia dini atau PAUD berkaitan dengan perkembangan kemampuan berbahasa anak sesuai usianya.

Jadi, para pendidik, khususnya guru PAUD perlu memahami terlebih dahulu apa saja tingkat kemampuan berbahasa pada anak berusia lima hingga enam tahun.

Dari situ, nanti akan diketahui hal-hal apa saja yang dapat distimulasi untuk meningkatkan rasa keingintahuan anak, melatih kemampuan berpikir kritis dan berbahasa lisan, hingga meningkatkan kemampuan membaca dan menulis.

Kemampuan berbahasa anak usia dini atau sekitar lima hingga enam tahun biasanya sudah bisa memahami dan menyampaikan bahasa yang berhubungan dengan aksara awal.

Misalnya, mampu memahami beberapa perintah secara bersamaan dan aturan, mengulang kalimat yang kompleks, dan menghargai bacaan.

Selain itu, juga sudah bisa memberikan respons dengan ekspresi dan bahasa tubuh, menjawab pertanyaan dan berbicara dengan kalimat sederhana, serta menyampaikan secara lisan.

Baca Juga: 3 Elemen yang Ada dalam Naskah Capaian Pembelajaran PAUD (TK/ RA/ BA, KB, SPS, TPA), Salah Satunya Jati Diri

Anak usia lima hingga enam tahun tersebut juga sudah mengetahui simbol huruf, mengenal bunyi, menyebutkan kelompok benda, membaca nama sendiri, dan paham arti kata dari cerita.

Agar anak bisa mendapatkan banyak pengalaman belajar, maka guru PAUD dan orang tua bisa bekerja sama menciptakan pengalaman literasi yang bermakna, sepeti

  • Menciptakan suasana belajar yang menyenangkan.
  • Bercerita atau membacakan buku cerita
  • Menyediakan berbagai sumber cerita atau baha bacaan sesuai usia.
  • Menjadikan cerita sebagai inspirasi.
  • Menyediakan pojok baca.

Demikianlah penjelasan tentang fokus kegiatan literasi pada anak PAUD dalam mengembangkan kesiapan membaca dasar yang perlu dipahami oleh pendidik.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel di-copy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apa pun.

 

Editor: Septyna Feby

Sumber: paudpedia.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x