Menurut Ki Hadjar Dewantara, Kodrat Keadaan Terdiri Dari? Jawaban Post Test Modul 3

- 30 Desember 2022, 08:34 WIB
Menurut Ki Hadjar Dewantara, Kodrat Keadaan Terdiri Dari? Jawaban Post Test Modul 3
Menurut Ki Hadjar Dewantara, Kodrat Keadaan Terdiri Dari? Jawaban Post Test Modul 3 /

INFOTEMANGGUNG.COM – Menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari, merupakan sebuah pertanyaan dari post test modul 3 pelatihan mandiri merdeka mengajar.

Untuk mengetahui jawaban dari menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari, yang menjadi pertanyaan peserta merdeka mengajar, tentunya anda harus mempelajari video materi yang diberikan.

Seringkali para peserta merdeka mengajar tidak teliti dalam menjawab soal post test, sehingga artikel ini akan membantu anda dalam menjawab soal menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari, pada modul 3 topik merdeka belajar.

Baca Juga: Di Bawah Ini yang Termasuk Pertanyaan Refleksi Adalah, Post Test Topik Perencanaan Pembelajaran SD/Paket A

Pertanyaan

Menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari…

a. Kodrat alam dan kodrat zaman

b. Kodrat alam dan kodrat dunia

c. Kodrat zaman dan kodrat dunia

d. Kodrat dunia dan kodrat akhirat

Jawaban: A. kodrat alam dan kodrat zaman

Pembahasan

Pada soal kali ini, kita akan kembali mengulang materi pada topik merdeka belajar yang terdapat pada modul 3 Pelatihan Merdeka Mengajar.

Ki Hadjar Dewantara yang menjadi sosok tokoh pendidikan di Indonesia beranggapan bahwa, Pendidikan bertujuan untuk menuntun segala kodrat yang ada pada anak-anak.

Hal ini terjadi agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya.

Pada konteks ini peran pendidik yang menjadi tokoh utama dalam dunia pendidikan anak-anak harus mampu melayani kebutuhan metode belajar siswa yang berbeda-beda.

Setiap pendidik harus bisa memberikan kebebasan kepada anak peserta didiknya agar mereka bisa mengembangkan ide kreatif, berfikir secara logis, serta mengembangkan bakat minat pada peserta didik.
Baca Juga: Pemikiran Ki Hadjar Dewantara Tentang Pendidikan dan Pengajaran, Simak Pembahasannya!

Ki Hadjar Dewantara mengingatkan agar peran guru dalam memberikan tugas kepada peserta didik harus bersifat terbuka dan mengikuti perkembangan zaman yang ada.

Namun perlu yang diperhatikan ialah, tidak semua yang baru itu baik, sehingga perlu diselaraskan dulu.

Negara Indonesia memiliki potensi-potensi kultural yang dapat dijadikan sebagai sumber belajar.

Ki Hadjar Dewantara, menjelaskan bahwa dasar pendidikan anak berhubungan dengan kodrat alam dan kodrat zaman.

Maka pada penjelasan di atas sudah jelas bahwa jawaban dari soal Menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari adalah A.

Mengapa demikian, menurut KHD kodrat alam berkaitan dengan sifat dan bentuk lingkungan di mana anak berada, sedangkan kodrat zaman berkaitan dengan isi dan irama.

Itu dia, jawaban referensi dari soal menurut Ki Hadjar Dewantara, kodrat keadaan terdiri dari.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

 

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: guru.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x