Apa Peran Saya sebagai Guru (Materi Topik 1 Merdeka Mengajar) yang Guru Katakan Pada Murid akan Membekas

- 28 November 2022, 10:10 WIB
Apa Peran Saya sebagai Guru (Materi Topik 1 Merdeka Mengajar)
Apa Peran Saya sebagai Guru (Materi Topik 1 Merdeka Mengajar) /pexels.com/yankrukov/

INFOTEMANGGUNG.COM - Dalam topik 1 Platform Merdeka Mengajar ini memang ada 3 materi yang dicermati Bapak dan Ibu Guru mengenai profesi guru. Kali ini kita akan membahas apa peran saya sebagai guru.

Yang pertama yaitu mengenali diri dan perannya sebagai pendidik. Di artikel sebelumnya mengenali diri dan perannya kita sudah mempelajari peran guru ialah mengajar, mendidik sekaligus membimbing.

Kemudian guru juga bertugas mengarahkan dan melatih muridnya. Setelah itu guru bertugas menilai serta mengevaluasi anak didik yang dipercayakan kepadanya.

Nantinya setelah mengenali dan memahami peran sebagai guru, tahu dengan persis apa peran saya sebagai guru, Bapak dan Ibu Guru akan bertanya pada dirinya sendiri ingin menjadi guru seperti apa saya.

Baca Juga: Mengenali Diri dan Perannya Sebagai Pendidik (Materi Topik 1 Merdeka Mengajar)

Tiga materi ini boleh dikata sangat penting agar Bapak dan Ibu Guru mengenal, memahami diri, tahu peran dan tujuannya sehingga bisa menjadi pendidik yang baik dan berkualitas tinggi.

Kita akan mempelajari apa peran saya sebagai guru yaitu topik yang kedua.

Bayangkan jika para guru selalu memulai harinya dengan senang dan bersemangat. Para guru ingin segera berjumpa dengan para muridnya.

Guru bersemangat ingin tahu bagaimana kemajuan yang diperoleh para  murid setelah mengikuti pembelajaran. Bapak dan Ibu Guru seperti orang tua sendiri merindukan wajah-wajah penuh harap dari para murid yang harus akan ilmu yang akan dicurahkan gurunya.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: imrantutuli.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x