Mengapa Guru Harus Memperhatikan dan Menyesuaikan Konten, Proses Pembelajaran, dan Produk Hasil Belajar?

- 25 November 2022, 09:42 WIB
Mengapa Guru Harus Memperhatikan dan Menyesuaikan Konten, Proses Pembelajaran, dan Produk Hasil Belajar
Mengapa Guru Harus Memperhatikan dan Menyesuaikan Konten, Proses Pembelajaran, dan Produk Hasil Belajar /pexels/ICSA

INFOTEMANGGUNG.COM - Mengapa guru harus memperhatikan dan menyesuaikan konten, proses pembelajaran, dan produk hasil belajar ketika melaksanakan tugas pembelajaran di kelas?

Pertanyaan semacam ini sering kali ditanyakan kepada guru. Menyesuaikan konten, proses serta produk belajar sesuai dengan kebutuhan siswa merupakan bentuk dari pembelajaran berdiferensiasi. 

Pembelajaran ini sangat sesuai dengan kurikulum merdeka yang saat ini digalakkan oleh pemerintah.

Baca Juga: Jawaban Salah satu Cara yang Dapat Dilakukan Pendidik untuk Meningkatkan Keterampilan Membuat Koneksi

Hal tersebut karena pembelajaran berdiferensiasi bisa memberikan kesempatan belajar yang lebih luas kepada siswa sehingga siswa bisa memilih pembelajaran sesuai dengan minat dan bakatnya. 

Pengertian Pembelajaran Berdiferensiasi

Penting untuk memahami pengertian dari pembelajaran berdiferensiasi dalam menjawab pertanyaan, mengapa guru harus memperhatikan dan menyesuaikan konten, proses pembelajaran, dan produk hasil belajar ketika melaksanakan tugas pembelajaran di kelas?

Pembelajaran berdiferensiasi adalah sebuah pembelajaran yang mengakomodir kebutuhan siswa. Melalui pembelajaran yang satu ini memungkinkan siswa untuk bisa menentukan cara belajar, materi yang ingin dipelajari hingga produk belajar sesuai keinginan. 

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 SMP Halaman 96 Kurikulum Merdeka Uji Kompetensi, Bab 4 Kebangkitan Nasional

Bisa dikatakan bahwa pembelajaran berdiferensiasi adalah bentuk dari proses pembelajaran yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa. 

Halaman:

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x