Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 156, Analisis Teks Negosiasi

- 24 November 2022, 09:02 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 156, Analisis Teks Negosiasi
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 156, Analisis Teks Negosiasi /pexels.com/kobe/

INFOTEMANGGUNG.COM - Inilah kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 156 mengenai analisis teks negosiasi.

Teks negosiasi merupakan materi yang diajarkan pada kelas 10 SMA pada Bab 5 yang berasal dari buku pelajaran Bahasa Indonesia Kelas X SMA/SMK yang jadi buku wajib.

Buku tersebut masih menggunakan kurikulum 2013 yang disempurnakan tahun 2017. Buku pelajaran ini masih digunakan oleh sejumlah sekolah lanjutan atas yang menggunakan kurikulum 2013.

Pada buku tersebut terdapat teks negosiasi yang berjudul Minta HP dan Terima Kasih Bu Mia sebagai bahan ajar mengenai bernegosiasi.

Jika di materi sebelumnya siswa diminta untuk menganalisis ciri-ciri sebuah teks negosiasi, maka di tulisan kali ini akan dibahas mengenai analisis alasan-alasan yang perlu ada pada sebuah negosiasi.

Baca Juga: Pak Zamrud Adalah Guru Sejarah XII, Saat Belajar tentang Perang Dunia II, Ia Mengajak Murid untuk Mempelajari

Alasan-alasan dalam negosiasi merupakan salah satu yang harus ada untuk meyakinkan salah satu pihak sebagai proses tawar-menawar.

Alasan-alasan dalam suatu negosiasi haruslah disampaikan dengan cara yang sopan, baik, dan tidak menyinggung ataupun menyakiti perasaan pihak lainnya.

Intinya di dalam melakukan negosiasi juga memperhatikan adab dan juga menjalankan prinsip saling menghormati antara dua belah pihak yang menjadi partisipan.

Selain menyampaikan alasan dengan cara yang sopan, pengajuan alasan tersebut juga bisa diterima oleh akal sehat ataupun sesuai logika.

Dengan begitu, alasan yang disampaikan masuk akal dan bisa memengaruhi pendirian dari partisipan lainnya.

Nah, di kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 157 berikut ini akan mengulas hal-hal tersebut yang menjadi tugas pada kegiatan 2 dari sub bab A.

Namun sebelum membaca kunci jawaban tersebut, silakan perhatikan baca ulang kembali dua teks negosiasi yang berjudul Minta HP dan Terima Kasih Bu Mia di buku rujukan pelajaran Bahasa Indonesia tersebut.

Selanjutnya, jika sudah membaca ulang teks tersebut, barulah kerjakan tugasnya dan cocokkan hasil pengerjaannya dengan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 156 di bawah ini.

Pertanyaan

1. Bagaimana cara Rani meyakinkan Ayahnya agar ia dibelikan HP?
2. Apakah Rani bersikap sopan dan menghargai Ayahnya? Jelaskan alasanmu!
3. Alasan apa yang disampaikan Rani untuk meyakinkan Ayahnya?
4. Jelaskan cara Lia meyakinkan Bu Mia?
5. Adakah syarat yang disampaikan Bu Lia ketika mengabulkan permintaan Lia?
6. Apakah dalam kesepakatan yang diraih Rani dan Ayahnya sama-sama untung? Begitu pun Lia dan Bu Mia? Jelaskan alasanmu!

Baca Juga: Cukup Dengan 4 Jutaan Saja Bisa dapat Motor Bekas Honda Beat hingga Yamaha Mio

Jawaban

1. Cara Rani meyakinkan ayahnya untuk bisa dibelikan HP adalah dengan mengutarakan alasan-alasan yang memperkuat keinginannya. Salah satu alasan tersebut adalah untuk kepentingan pendidikan Rani saat di sekolah.

2. Sikap Rani dalam menyampaikan alasan-alasan saat bernegosiasi dengan ayahnya bisa dibilang kurang sopan karena dia sedikit memaksa ayahnya. Padahal, ayah Rani belum memiliki uang yang cukup untuk membeli HP untuk Rani.

3. Ada beberapa alasan yang disampaikan Rani kepada ayahnya agar dibelikan HP Baru. Alasan-alasan itu di antaranya teman-temannya Rani telah memiliki HP sedangkan dia belum.

Teman-teman Rani menggunakan HP untuk menginformasikan orang tua mereka jika terlambat pulang.

Selain itu, teman-teman Rani bisa dengan mudah mendapatkan materi pembelajaran, mengirim tugas, dan berdiskusi tanpa harus keluar rumah.

Alasan lainnya adalah para guru kerap memberikan perintah untuk mengirim tugas melalui Facebook atau melalui blog.

Baca Juga: Tes IQ Level Menengah: Bentuk Geometris Segi Berapa yang Harusnya Ada di Puncak Piramida?

4. Cara Lia untuk menyakinkan bu guru Mia adalah dengan memberikan sejumlah alasan yang tepat dan bisa diterima secara logika.

Lia juga menggunakan bahasa yang sopan dan baik ketika menyampaikan alasan-alasan tersebut kepada bu guru Mia.

5. Ada syarat yang disampaikan bu guru Mia. Syarat tersebut adalah meminta para murid untuk tertib, tidak berisik dan buat gaduh, sehingga mengganggu kelas lain, serta masuk kelas lagi tepat pukul 09.00 WIB.

6. Kesepakatan yang dibuat antara Rani dan ayahnya maupun antara Lia dan bu guru Mia sama-sama menguntungkan kedua belah pihak, karena kedua belah pihak mendapatka apa yang diinginkannya dan dapat diterapkan oleh semuanya.

Demikianlah penjelasan mengenai kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 156 mengenai analisis teks negosiasi dari sisi penyampaian alasan.***

Disclaimer:
- Artikel ini merupakan sarana bagi wali siswa ataupun orang tua untuk membantu anak didik dalam memahami soal.
- Jawaban ini merupakan jawaban yang bersifat terbuka, siswa diharapkan bisa mengeksplorasi lebih jauh.
- Kebenaran dalam kunci jawaban ini tidak bersifat mutlak.

 

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x