Pengertian, Bagian, Serta Contoh Surat Resmi Bentuk Block Style, Pelajaran Kelas 7 SMP

- 12 November 2022, 21:30 WIB
Pengertian, Bagian, Serta Contoh Surat Resmi Bentuk Block Style, Pelajaran Kelas 7 SMP
Pengertian, Bagian, Serta Contoh Surat Resmi Bentuk Block Style, Pelajaran Kelas 7 SMP /Pixabay/blende12/

INFOTEMANGGUNG.COM - Pelajaran membuat surat antara lain diajarkan pada kelas 4 dan 6 SD dan kelas 7 SMP. Di sini kita akan mempelajari contoh surat resmi bentuk Block Style.

Seperti yang telah diketahui, surat merupakan suatu alat untuk berkomunikasi yang sudah ada sejak zaman dahulu untuk menyampaikan sebuah informasi.

Meskipun saat ini telah banyak ditemukan berbagai alat komunikasi yang lebih canggih, keberadaan surat sebagai sarana penyampaian pesan masih tetap berlaku khususnya di kantor pemerintahan, ataupun swasta.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 82 Kegiatan 3.6: Aspek Kebahasaan Teks Eksposisi

Pengertian surat secara umum ialah, suatu sarana atau alat komunikasi guna menyampaikan sebuah pesan atau informasi di dalam bentuk tulisan. Secara harfiah, surat terbagi menjadi 2 bagian yaitu surat resmi serta surat tidak resmi. 

Surat resmi biasanya dikeluarkan oleh suatu badan organisasi swasta atau pemerintahan yang sifatnya formal. Sedangkan surat tidak resmi biasanya ditujukan untuk orang-orang yang dekat seperti keluarga serta teman.

Adapun bagian-bagian surat resmi mencakup, kepala/kop surat, tempat pembuatan serta tanggal surat, nomor surat, alamat tujuan surat, lampiran jika ada, perihal, salam pembuka dan isi surat.

Masih ada lagi, pada bagian akhir tuliskan salam penutup, nama pengirim surat yang dilengkapi dengan tanda tangan, serta tembusan jika ada.

Menurut polanya, surat resmi dibedakan menjadi 6 bentuk. Salah satunya ialah surat resmi bentuk block style

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: https://www.pelatihan-sdm.net/


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x