Pendidikan yang Berpihak Pada Murid Menurut KHD, Demonstrasi Kontekstual Modul 1.1

- 1 November 2022, 18:24 WIB
Pendidikan Yang berpihak Pada Murid Menurut KHD, Demonstrasi Kontekstual Modul 1.1
Pendidikan Yang berpihak Pada Murid Menurut KHD, Demonstrasi Kontekstual Modul 1.1 /youtube.com/ribka melia/

Menurut KHD Manusia merdeka merupakan manusia yang hidupnya tidak bergantung pada orang lain baik secara lahir maupun batin, akan tetapi bersandar atas kekuataanya sendiri.

Baca Juga: Contoh Membuat Teks Eksplanasi pada Interaksi Sosial di Sekolah

Dalam proses pembelajaran di kelas anak harus belajar dengan bebas tanpa adanya suatu tekanan, tanpa takut disalahkan, bebas mengutarakan pendapat serta bebas mengembangkan kreativitas.

2. Mengembangkan Bakat dan Minat Siswa

Pendidikan yang berpihak pada anak adalah pendidikan yang memperhatikan minat, bakat dan kemampuan yang dimiliki masing-masing anak.

Bakat adalah kemampuan bawaan dari lahir, sedangkan minat terbentuk selama proses tumbuh kembang anak.

Bakat yang dimiliki anak tidak selalu berhubungan dengan akademis maupun kemampuan kognitif. Namun bakat bisa jadi berhubungan dengan hal-hal yang bersifat sosial seperti kemampuan berkomunikasi dan sebagainya.

Dalam pembelajaran, guru melakukan asesmen diagnostik untuk dapat lebih mengenal karakteristik anal dan mengembangkannya potensi berdasarkan bakat dan minat anak.

3. Kodrat Anak

Pendidikan yang berpihak pada murid merupakan pendidikan yang dielaborasi terkait kodrat alam dan kodrat zaman.

KHD mengingatkan bahwa pendidikan anak sejatinya menuntut anak supaya dapat mencapai kodratnya sesuai alam dan zamannya.

Cara belajar murid pada masa kini tentu sangat berbeda dengan murid zaman dahulu. Salah satu yang terlihat menonjol yakni anak zaman sekarang lebih dapat menguasai teknologi dibandingkan orang tua.

Halaman:

Editor: Titin Nuryani

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah