Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 246 Kurikulum Merdeka: Kondisi Perkembangan Ekonomi Masa Reformasi

25 November 2023, 16:41 WIB
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 246 Kurikulum Merdeka: Kondisi Perkembangan Ekonomi Masa Reformasi /Pexels.com/pavel danilyuk/

INFOTEMANGGUNG.COM - Adik-adik kelas 8, kita kembali akan belajar Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Inilah kunci jawaban kelas 8 halaman 246 Kurikulum Merdeka tentang kondisi perkembangan ekonomi masa reformasi untuk SMP/MTs.

 

Pada soal Kondisi Perkembangan Ekonomi Masa Reformasi ini kalian diminta untuk mempelajari mempelajari kondisi perkembangan ekonomi masa Reformasi.

Sebelum membaca kunci jawaban IPS kelas 8 SMP/MTs halaman 246 di bawah ini, kalian diharapkan dapat terlebih dahulu menjawab soal secara mandiri.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 261 Kurikulum Merdeka: Cara Membeli Barang dari Luar Negeri dari Toko Online

Kunci jawaban ini bisa dipakai sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.

Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 246 Kurikulum Merdeka: Kondisi Perkembangan Ekonomi Masa Reformasi

Soal 1. Membuatlah kelompok yang terdiri 3-4 orang anggota.

Soal 2. Mencari informasi dari perpustakaan atau internet terkait materi kondisi perkembangan ekonomi masa Reformasi. Temukan perbedaannya dari masa ke masa.

Soal 3. Menuliskan hasil yang kalian peroleh dengan melengkapi tabel yang sudah tersedia!

Jawabannya

1. Masa pemerintahan presiden B.J. Habibie

Kondisi Ekonomi:

Indonesia masih mengalami krisis ekonomi yang berat.

Tetapi, pemerintah terus berupaya melakukan berbagai reformasi ekonomi dan restrukturisasi keuangan untuk memulihkan perekonomian.

Walau demikian, kondisi ekonomi masih labil dan berbagai masalah ekonomi seperti pengangguran dan kemiskinan masih menjadi isu utama.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 140 Kurikulum Merdeka: Evaluasi Esai Produksi, Konsumsi dan Distribusi

Kebijakan:

Pada masa kepemimpinan B.J Habibie, ditetapkan kebijakan pokok di bidang ekonomi, misalnya penanggulangan krisis ekonomi dengan mengendalikan nilai rupiah.

Kebijakan lainnya, yaitu ketersediaan kebutuhan bahan pokok serta obat-obatan dengan harga terjangkau.

2. Masa pemerintahan KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur)

Kondisi Ekonomi:

Pada masa ini, kondisi ekonomi Indonesia mulai menunjukkan perbaikan dan kondisi keuangan sudah mulai stabil. Tetapi, keadaan kembali merosot.

Pada April 2001, nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika melemah hingga mencapai Rp12 ribu.

Melemahnya nilai tukar rupiah tersebut berdampak negatif terhadap perekonomian nasional, serta menghambat usaha pemulihan ekonomi.

Kebijakan yang diambil:

Kebijakan pengurangan subsidi BBM untuk mengurangi defisit APBN.

3. Masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri

Kondisi Ekonomi:

Dalam masa ini, nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika berhasil distabilkan serta berdampak pada terkendalinya harga barang.

Disamping itu, tingkat inflasi rendah dan cadangan devisa negara stabil.

Tetapi, pertumbuhan ekonomi masih tergolong rendah sebab perekonomian Indonesia masih kurang menarik bagi investor, dan suku bunga deposito tergolong tinggi.

Kebijakan:

Berikut beberapa upaya meningkatkan perkembangan ekonomi Indonesia kala itu:
-Meminta penundaan pembayaran utang sebesar US$ 5,8 miliar;
-Mengalokasikan pembayaran utang luar negeri sebesar Rp 116.3 triliun;
-Kebijakan privatisasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 263 Kurikulum Merdeka tentang Identitas Artikel

4. Masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono

Kondisi Ekonomi:

Perekonomian Indonesia mengalami perkembangan yang cukup baik di masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Hal itu terlihat dari rata-rata pertumbuhan ekonomi sekitar 5 sampai 6 persen per tahun, serta kemampuan ekonomi Indonesia yang bertahan dari pengaruh krisis ekonomi dan finansial yang terjadi di zona Eropa sepanjang 2008 hingga 2009.

Kebijakan:

Dalam penyelenggaraan perekonomian negara, pemerintah menerapkan kebijakan, antara lain: Mengurangi subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) Pemberian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Pengurangan utang luar negeri.

5. Masa pemerintahan Joko Widodo

Kondisi Ekonomi:

Saat ini, Indonesia mengalami pertumbuhan ekonomi yang stabil dan terus meningkat di bawah kepemimpinan presiden yang populer dipanggil Jokowi ini.

Pemerintah Jokowi fokus pada pembangunan infrastruktur, reformasi birokrasi, peningkatan investasi, dan peningkatan daya saing ekonomi Indonesia di tingkat global.

Walaupun demikian, Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan seperti pengangguran, kemiskinan, dan kesenjangan ekonomi antar daerah dan pandemi.

Kebijakan:

Kebijakan reformasi BUMN dengan melakukan efisiensi dan restrukturisasi serta pemberian mandat yang lebih besar kepada BUMN.

Demikianlah kunci jawaban kelas 8 halaman 246 Kurikulum Merdeka tentang kondisi perkembangan ekonomi masa reformasi untuk SMP/MTs. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Kebenaran jawaban yang tertera di atas sifatnya tidak mutlak.
Jawaban sifatnya terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:



Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler