Contoh Pengamalan Sila Pertama sampai Kelima Pancasila di Lingkungan Masyarakat, Penerapan Pancasila

18 September 2023, 07:38 WIB
Contoh Pengamalan Sila Pertama sampai Kelima Pancasila di Lingkungan Masyarakat, Penerapan Pancasila /Unsplash.com/ Sean Weaver/

INFOTEMANGGUNG.COM – Pelajar Indonesia, berikut contoh pengamalan sila pertama sampai kelima Pancasila di lingkungan masyarakat yaitu contoh penerapan Pancasila dalam konteks kehidupan berbangsa.

 

Contoh pengamalan sila pertama sampai kelima Pancasila di lingkungan masyarakat sebagai penerapan Pancasila dalam konteks kehidupan berbangsa adalah upaya yang harus dilakukan untuk mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, sesuai dengan tujuan dan cita-cita Pancasila, satu di antaranya yaitu menciptakan harmonisasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 10 Halaman 28 Kurikulum Merdeka Tahun Ajaran 2023 2024 Penerapan Pancasila

Pengamalan Pancasila dari sila ke-1 hingga ke-5 dapat dijalankan dalam konteks berbangsa dan bernegara, utamanya di kehidupan sehari-sehari, termasuk lingkungan masyarakat. Contoh pengamalan sila pertama sampai kelima Pancasila di lingkungan masyarakat adalah bukti Pancasila merupakan dasar negara yang juga bisa dijadikan pedoman hidup bagi rakyat Indonesia.

Pancasila dilambangkan perisai pada burung Garuda, jenis burung yang dikenal melalui mitologi kuno dalam sejarah Nusantara. Garuda Pancasila digunakan sebagai lambang negara untuk menggambarkan bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar dan negara yang kuat.

Berasal dari bahasa Sanskerta, Pancasila terdiri dari kata panca yang berarti "lima", dan sila yang bermakna "prinsip" atau "asas". Dengan demikian, Pancasila bisa dimaknai sebagai rumusan dan pedoman bagi seluruh rakyat Indonesia.

Istilah Pancasila yang kemudian menjadi dasar negara Indonesia diperkenalkan oleh Ir. Sukarno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau BPUPKI pada tanggal 1 Juni 1945.

Namanya bukan Panca Dharma, tetapi Ir. Soekarno menamakan ini Pancasila dengan petunjuk seorang temannya yang ahli bahasa, namanya ialah Pancasila. Sila artinya asas atau dasar, dan di atas kelima dasar itulah bangsa Indonesia mendirikan negara Indonesia, kekal, dan abadi.

Baca Juga: 30 Soal PTS/ UTS Ekonomi Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka SMA/ MA Pilihan Ganda dan Essay Beserta Jawaban

Menurut Sri Edi Swasono yang dituangkan pada “Pancasila dan Tanggung Jawab Intelektual Kita” disampaikan dalam Kongres Pancasila ke-V (2013) menyebutkan, ide dan gagasan untuk mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum di Indonesia merupakan perintah konstitusional.

Bunyi Pancasila serta Lambangnya dan bunyinya adalah sebagai berikut:

Sila pertama: Ketuhanan yang Maha Esa, dilambangkan dengan bintang.
Sila kedua: Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, dilambangkan dengan rantai.
Sila ketiga: Persatuan Indonesia, dilambangkan dengan pohon beringin.
Sila keempat: Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan, dilambangkan dengan kepala banteng.
Sila kelima: Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia, dilambangkan dengan padi dan kapas.

Contoh pengamalan sila pertama sampai kelima Pancasila di lingkungan masyarakat:

Pertanyaan/ Soal:

Amatilah perilaku masyarakat yang sesuai dengan pengamalan Pancasila sila pertama sampai sila kelima.

Tuliskanlah hasilnya pada sebuah tabel.

Jawab:

Tuliskan pada tabel

Contoh Pengamalan Pancasila di Lingkungan Masyarakat

Perilaku sesuai sila pertama

- Menghormati orang lain yang berbeda agama dengan kita.
- Menjaga ketenangan lingkungan ketika orang lain melakukan ibadah.
- Menghindari perilaku yang bersifat mencela agama orang lain.
- Bersedia membantu sesama warga masyarakat meskipun berbeda keyakinan.
- Menghindari sikap sentimen agama di lingkungan masyarakat.

Baca Juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 10 SMA Halaman 142 143 144 145 Semester 1 Kurikulum Merdeka, Penilaian Pengetahuan

Perilaku sesuai sila kedua

- Menghormati hak-hak dan kewajiban antar-sesama anggota masyarakat.
- Mengakui persamaan derajat serta hak dan kewajiban setiap manusia.
- Tidak membeda-bedakan suku, ras, bangsa dan agama.
- Mengembangkan sikap peduli dan tolong menolong.
-Tidak memaksakan kehendak pribadi pada orang lain.

Perilaku sesuai sila ketiga

-Rela berkorban demi kepentingan sosial di masyarakat.
-Mengikuti kegiatan masyarakat bersama warga lainnya.
-Saling tolong-menolong diantara anggota masyarakat.
-Bersama-sama menjaga nama baik lingkungan masyarakat.
-Tidak melakukan perbuatan yang merugikan masyarakat.

Perilaku sesuai sila keempat

-Menyelesaikan masalah di masyarakat dengan cara musyawarah.
-Menghormati pendapat orang lain di dalam musyawarah.
-Musyawarah untuk mencapai mufakat harus diliputi dengan semangat kekeluargaan.
-Menerima dengan lapang dada bila ada pendapat kita yang tidak disetujui.
-Bertanggung jawab dalam melaksanakan keputusan hasil musyawarah.

Perilaku sesuai sila kelima

-Bersikap adil pada seluruh anggota masyarakat
-Menghormati hak-hak orang lain pada lingkungan masyarakat.
-Memberi pertolongan kepada orang lain tanpa membeda-bedakan.
-Menjaga keseimbangan di antara hak dan kewajiban.
-Menghindari sikap yang bisa menyakiti orang lain.

Demikian contoh pengamalan sila pertama sampai kelima Pancasila di lingkungan masyarakat. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

Kebenaran jawaban di atas tidaklah bersifat mutlak.
Jawaban bersifat terbuka sehingga bisa dieksplorasi lagi lebih lanjut.

<p><em>Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami.&nbsp;Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:</em></p>
<p><a href="https://t.me/+-dPk-OQ9C485Mzhl" target="_blank" rel="noopener noreferrer"><button style="border: none; background-color: yellow; color: black; height: 35px; padding: 5px 25px; border-radius: 20px;"> <strong>Gabung Grup Telegram</strong> </button></a></p>
<p>Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.</p>

 

Editor: Mariyani Soetrisno

Sumber: Buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler