Kata-kata Motivasi dan Alasan Masuk SMA Pembangkit Semangat dan Penuh Inspiratif

10 Juli 2023, 14:17 WIB
Kata-kata Motivasi dan Alasan Masuk SMA Pembangkit Semangat dan Penuh Inspiratif /Pexels.com / 周 康/

INFOTEMANGGUNG.COM - Sekolah Menengah Atas atau SMA adalah jenjang yang ditempuh setelah menapaki masa SMP. Saat masuk SMA seragammu bukan lagi putih biru, namun berganti menjadi putih abu.

Orang tua menginginkan kita untuk sekolah tinggi. Pastinya saat kamu lulus SMP, secara otomatis kamu akan memilih SMA mana yang akan kamu jejaki selanjutnya. Kamu memilih sekolah terbaik versi kamu atau orang tua.

Kamu hanya menjalankannya sesuai alur. Tapi ketika ditanya apa alasan dan motivasi masuk SMA, tak jarang orang bingung ketika ditanya alasan atau motivasi masuk SMA. Mungkin beberapa orang akan memberikan jawaban yang lumrah, yakni ingin menempuh pendidikan yang tinggi, atau ada juga beberapa jawaban lain.

Mencari jawaban atas pertanyaan itu rasanya sulit dan menjadi lama berpikir padahal itu merupakan pilihan kita sendiri. Apalagi  MPLS sebentar lagi akan diselenggarakan buat kamu yang jadi siswa baru.

Baca Juga: 5 Inspirasi Permainan di Kegiatan MPLS Yang Seru Dan Menarik Minat Para Siswa, Wajib Coba Nih!

Di MPLS menampilkan berbagai kegiatan seru dan menyenangkan. Biasanya di kegiatan ini kamu akan diminta memperkenalkan diri sekaligus memberikan alasan masuk SMA.

Untuk memberikan gambaran, kami memaparkan motivasi atau alasan masuk SMA. So, tunggu apa lagi? Simak jawabannya berikut ini

Alasan dan Motivasi Masuk SMA

1. “SMA mempunyai peluang yang bagus bagi saya berjuang meraih masa depan yang cerah dan pembelajaran yang baik.”

2. “SMA mempunyai potensi yang luar biasa untuk saya bisa meraih mimpi menjadi seorang dokter.”

3. “Tiada alasan yang pasti, namun SMA menurut saya merupakan pilihan terbaik mengejar mimpi saya sebagai arsitek.”

4. “Bagi saya SMA adalah salah satu jalan bagi saya mengembangkan potensi saya di bidang sains.”

5. “Saya memilih SMA dengan alasan saya yakin SMA dapat membuat saya menjadi seseorang yang berguna bagi diri sendiri, keluarga, dan bangsa.”

6. “Alasan saya memilih masuk SMA tidak lain untuk tetap melanjutkan pendidikan demi masa depan saya. Dengan begitu, saya nanti bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yakni kuliah.”

7. “Saya senang Matematika, sehingga saya suka masuk SMA jurusan IPA.”

8. “Menurut saya SMA adalah tempat yang nyaman dan tempat belajarnya berkualitas, sehingga saya memilih SMA agar saya bisa menjadi siswa yang berkualitas dan berprestasi.”

9. “SMA memiliki pembelajaran yang berfokus pada teori daripada praktik sehingga saya memilihnya karena bercita-cita sebagai ilmuwan.”

10. “Di SMA terdapat banyak pilihan ekstrakurikuler yang menarik, sehingga saya ingin masuk SMA.”

11. “Saya memilih SMA karena memiliki tekad menjadi seorang dokter sehingga saya tidak bisa memilih SMK melainkan tetap harus SMA.”

Baca Juga: 4 Ide Games MPLS yang Seru dan Cocok untuk Siswa SMP, Simak Manfaatnya

12. “Saya ingin menjadi seorang guru, sehingga saya harus memasuki jenjang SMA terlebih dahulu untuk kemudian bisa kuliah mengambil bidang pendidikan.”

13. “SMA memiliki suasana yang dapat mendukung saya untuk belajar mendalami minat saya lebih kondusif dan fleksibel.”

14. “Saya lebih memilih SMA karena ingin mengikuti Olimpiade dan perlombaan yang bisa saya ikuti.”

15. “Saya ingin masuk SMA untuk bisa mendapat banyak teman.”

Nah itu dia motivasi masuk SMA yang bisa kamu paparkan kepada orang lain juga kepada kakak pembina di MPLS. Semoga bermanfaat.***

Dapatkan informasi terbaru terkait dunia pendidikan dengan bergabung di grup telegram kami. Mari bergabung di Grup Telegram dengan cara klik tombol dibawah ini:

Kamu juga bisa request kunci jawaban atau info lainnya dengan topik pendidikan.

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: mamikos.com

Tags

Terkini

Terpopuler