Salah Satu Cara yang Dapat Dilakukan untuk Mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 ketika Awal Pemerintahan Orde

5 Juni 2023, 08:29 WIB
Salah Satu Cara yang Dapat Dilakukan untuk Mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 ketika Awal Pemerintahan Orde Baru yaitu /youtube.com/HMSoeharto/

INFOTEMANGGUNG.COM - Soal salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 ketika awal pemerintahan Orde Baru yaitu bisa kami dapatkan dalam pelajaran sekolah dalam di luar sekolah. Untuk dapat menjawabnya, kamu bisa terus menyimak artikel ini selengkapnya. 

Sejarah Awal Penataran P4 (Pedoman Penghayatan dan Pengamalan Pancasila)

Penerapan P4 di sekolah-sekolah menjadi salah satu cara yang dilakukan untuk bisa mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 di awal pemerintahan Orde Baru. Pada masa kepemimpinan Presiden Soeharto, pengalaman Pancasila dan UUD 1945 di sekolah semakin dapat dihayati.

Baca Juga: Di Bawah Ini Merupakan Tingkatan Ikhlas dengan Urut Adalah, Berikut Jawabannya

Ketika awal era Orde Baru, pemerintah mempertahankan Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara untuk memberantas paham komunis di Indonesia. Meletusnya G 30 S/PKI di tahun 1965 telah meruntuhkan demokrasi terpimpin pada era Orde Lama. 

Adanya pengkhianatan PKI yang dikenal dengan nama G 30 S/PKI ini telah meruntuhkan tiga kekuatan politik yakni Soekarno, PKI, dan Angkatan Darat di mana pemenangnya adalah militer.

Baca Juga: Faktor Penyebab Terjadinya Peristiwa G30S/PKI dan Pertanyaan Lain Tugas Mandiri 4.1 Ini Jawaban Lengkapnya

Setelah kudeta PKI gagal, kekuasaan PKI dan Soekarno merosot tajam. Akhirnya Soekarno mengeluarkan mandat Surat Perintah Sebelas Maret (Supersemar) pada tahun 1966. yang memerintahkan Soeharto untuk mengambil tindakan demi menyelamatkan keamanan dan kestabilan Indonesia. 

Tujuan P4 Pada Era Orde Baru

Pada 12 April 1976, Soeharto memberikan gagasan Ekaprasetia Pancakarsa perihal Pedoman Penghayatan dan Pengamalan Pancasila (P4). Gagasan ini kemudian disetujui oleh MPR dan membuat penataran P-4 menjadi kegiatan rutin. 

Penataran P4 bertujuan untuk membentuk pemahaman tentang demokrasi Pancasila. Itulah mengapa salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 ketika awal pemerintahan Orde Baru yaitu dengan mengikuti penataran P4. 

Baca Juga: Jelaskan Perbedaan Pokok Sistem Biaya Pesanan dan Sistem Biaya Proses! Pelajari Jawabannya di Sini

Penataran P4 dilakukan sebagai program indoktrinasi wajib perihal mengenai Pancasila dan UUD 1945 sehingga masyarakat Indonesia mempunyai keseragaman ideologis. Penataran ini dirancang oleh Roeslan Abdulgani yang mendukung demokrasi terpimpin Soekarno secara aktif, jika merujuk dalam buku 'Sejarah Indonesia Modern 1200-2008' yang ditulis oleh Merle Calvin Ricklefs.

Pelaksanaan Penataran P4

Pelaksaan penataran P4 dilakukan dengan mendengarkan ceramah, secara aktif berpartisipasi dalam diskusi, dan melakukan presentasi serta seminar.  Penataran P4 ini diselenggarakan dalam beberapa tipe pelatihan yang disesuaikan dengan tingkat pendidikan dan tingkat kepegawaian peserta. 

Baca Juga: Apa Itu Teks Persuasi? Ini Pengertian dan Contohnya

Untuk pejabat dengan tingkat yang tidak terlalu tinggi, sebagai contoh juru ketik, maka penataran akan memakan waktu beberapa hari saja. Semakin tinggi peringkat pejabat, maka akan semakin lama juga waktu penataran P4 yang diambil hingga bulanan. Di masa Orde Batu, pejabat tinggi dipersiapkan sebagai pemimpin yang benar-benar memahami Pancasila dan UUD 1945.

Penataran P4 menjadi salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 ketika awal pemerintahan Orde Baru. Semoga dengan artikel ini, pembaca dapat memahami peranan penataran P4 sebagai cara menghayati ideologi negara ini.***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: perpustakaan.uns.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler