7 Inspirasi Kado untuk Guru Wali Kelas, Sampaikan Rasa Terima Kasihmu Padanya dengan Cara Terbaik

16 Desember 2022, 10:08 WIB
7 Inspirasi Kado untuk Guru Wali Kelas, Sampaikan Rasa Terima Kasihmu Padanya dengan Cara Terbaik /Pexels/(Julia M. Cameron)/

INFOTEMANGGUNG.COM - Kado untuk guru wali kelas merupakan suatu hal yang diberikan oleh siswa siswinya sebagai cara mereka menghargai sang wali kelas.

Guru wali kelas adalah salah satu orang yang paling berjasa di hidup seorang siswa karena tidak hanya mengajar, mereka juga memberi nasehat-nasehat yang membangun.

Wali kelas umumnya merupakan orang yang paling mengerti masalah siswa di kelas dan menjadi tempat curhat serta pemberi solusi.

Baca Juga: 15 Contoh Catatan Perkembangan Peserta Didik Wali Kelas Rapor Kurikulum 2013

Oleh karena itu, tidak heran jika para murid berusaha untuk memberi kado sebagai ucapan terima kasih untuknya.

Bingung ingin memberi kado apa untuk wali kelas? Simak 7 kado untuk guru wali kelas yang bisa kamu berikan berikut ini.

1. Mug Hias

Kado pertama yang bisa kalian siapkan bersama untuk wali kelas adalah mug atau cangkir hias.

Jenis hiasan yang bisa ditambahkan pun sangat beragam, mulai dari foto wali kelas, ucapan-ucapan yang bermakna, atau foto bersama.

Dengan mug yang menarik ini guru tidak hanya akan senang menerimanya, tetapi juga merasa bangga untuk menyimpannya karena sarat akan kenangan.

2. Kolase Foto

Waktu yang sudah dijalani oleh wali kelas bersama kalian pastinya tidaklah singkat dan akan ada banyak momen di sana.

Mungkin akan ada banyak foto yang sudah pernah diabadikan. Nah, foto-foto itu bisa kalian susun sebagai kado terbaik untuk wali kelas.

3. Video Stop Motion

Selain disusun menjadi kolase, foto-foto itu bisa juga dikreasikan menjadi sebuah video stop motion yang sangat menarik.

Gunakan juga footage-footage berupa video supaya kado ini terlihat semakin menarik.

Baca Juga: Berikut Ini Merupakan Nama Bulan Jawa Kecuali? Simak Selengkapnya di Sini

4. Slideshow

Dengan kreativitas tinggi slideshow pun bisa terlihat sangat bagus dan cocok menjadi kado untuk wali kelas.

Kreasikan slideshow yang menarik ini bersama teman-teman sekelas untuk membuat wali kelasmu terkesan.

5. Patung 3 Dimensi

Ide kado selanjutnya adalah memberi wali kelas hadiah berupa patung 3 dimensi yang terlihat seperti replika dirinya.

Supaya terlihat lebih unik kalian bisa membuat desain patung dari guru tersebut dalam versi chibi atau karikatur.

6. Buket

Kado sederhana ini mungkin dianggap biasa saja oleh sebagian orang.

Namun, kado sesederhana apapun jika diberikan oleh orang yang sangat ia sayangi akan membuat wali kelas terharu.

7. Mendekorasi Kelas

Kado tidak harus berupa barang, mendekorasi kelas dalam 1 hari juga bisa menjadi hadiah terbaik untuk wali kelas.

Selanjutnya isi juga dengan kegiatan-kegiatan seperti makan atau bermain bersama.

Baca Juga: 20 Contoh Catatan Wali Kelas untuk Siswa yang Berprestasi, Referensi untuk Mengisi Raport Peserta Didik

Itulah pembahasan tentang 7 kado untuk guru wali kelas yang bisa kamu berikan untuk menunjukkan betapa besar rasa terima kasihmu padanya.***

Disclaimer:

Dilarang keras untuk melakukan sindikasi berlebihan atau copy paste dari tulisan di atas.

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: narmadi.com

Tags

Terkini

Terpopuler