Kunci Jawaban Antropologi Kelas 11 Halaman 97 Kurikulum Merdeka Lembar Kerja 2.3

24 November 2022, 09:00 WIB
Kunci Jawaban Antropologi Kelas 11 Halaman 97 Kurikulum Merdeka /Pexels.com / Yaroslav Shuraev/

INFOTEMANGGUNG.COM – Konsep ras diperkenalkan kepada peserta didik kelas 11. Untuk menjadi bahan rujukan pelengkap, akan diuraikan kunci jawaban Antropologi kelas 11 halaman 97 Kurikulum Merdeka lembar kerja 2.3.

Lembar kerja tersebut berisi empat soal uraian yang harus diselesaikan oleh peserta didik secara individu.

Sebelum menjawabnya, diharapkan peserta didik telah selesai membaca serta memahami materi mengenai ras yang dipaparkan di bagian depan.

Materi tersebut berisi ulasan singkat tentang konsep ras yang ada di dunia ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban Antropologi Kelas 11 Halaman 102 Kurikulum Merdeka Lembar Kerja 2.5

Jika peserta didik sudah selesai membacanya, tetapi masih kesulitan mengerjakan soal, simaklah kunci jawaban Antropologi kelas 11 halaman 97 Kurikulum Merdeka ini.

Perhatikan hingga selesai supaya bisa mencerna penjelasan kunci jawaban yang disajikan.

1. Setujukah kalian dengan konsep “ras”? Mengapa?

Jawaban: Kurang setuju, karena konsep ras menjadikan setiap kelompok terkotak-kotakkan. Konsep “ras” juga menimbulkan stigma yang kurang baik terhadap kelompok manusia tertentu.

Adanya konsep ini menjadikan orang-orang hanya berfokus pada ciri fisik semata.

Bahkan, bagi beberapa ras, mereka menganggap diri maupun kelompoknya lebih hebat dibandingkan kelompok ras lainnya.

Hal tersebut melahirkan adanya sifat superior dan inferior. Padahal, sejatinya semua manusia setara berdasarkan hak asasi manusia.

Semua orang berhak untuk dihargai dan diperlakukan dengan baik tanpa memandang ras apa yang melekat pada diri mereka.

Baca Juga: Kunci Jawaban Antropologi Kelas 11 Halaman 126 Kurikulum Merdeka Lembar Kerja 2.8

2. Mungkinkah konsep “ras” ini dapat dihapus?

Jawaban: Konsep “ras” sangat sulit atau bahkan tidak mungkin terhapus. Hal yang mungkin dilakukan adalah meluruskan kesalahpahaman mengenai konsep “ras”.

Konsep “ras” semestinya cukup dimaknai sebagai pengelompokkan manusia berdasarkan ciri fisiknya yang memang tidak bisa diubah.

Namun, tidak seharusnya orang-orang membeli stigma atau label yang buruk terhadap ras tertentu. Tidak seharusnya pula orang-orang merasa bahwa rasnya adalah yang paling superior.

Konsep “ras” ini sepatutnya dimaknai sebagai bukti bahwa manusia sangat beraneka ragam ciri tubuhnya. Semua manusia unik dan istimewa.

Maka dari itu, harus saling menghormati dan menghargai. Sebab semua manusia berhak hidup dengan baik.

Baca Juga: Kunci Jawaban Antropologi Kelas 11 Halaman 123 Kurikulum Merdeka Lembar Kerja 2.7

3. Menurut kalian, mengapa konsep “ras” ada sampai sekarang?

Jawaban: Keberadaan konsep “ras” yang ada hingga kini karena orang-orang sudah terbiasa membedakan manusia berdasarkan ciri fisiknya.

Sebenarnya, hal ini merupakan kesalahpahaman yang semestinya diluruskan.

Ras memang dipengaruhi oleh genetika dan garis keturunan dari nenek moyang, akan tetapi hal itu tidak menjadi pembenaran atas sikap rasis yang kerap dijumpai di tengah masyarakat.

4. Jika konsep “ras” terdapat di masyarakat kita, bagaimana sikap yang mesti kalian lakukan? Jelaskan pendapat kalian!

Jawaban: Sikap yang mesti dilakukan adalah menghormati orang dengan latar belakang ras apapun.

Selagi orang-orang menjalankan aturan atau norma yang berlaku di tengah masyarakat, maka mereka berhak memperoleh ketenteraman dan ketenangan. Tidak peduli apa ras yang mereka miliki, mereka berhak untuk hidup dengan tenang.

Hal yang tak kalah pentingnya juga yaitu tidak bersikap rasis terhadap orang yang berbeda ras dengan kita.

Demikian ulasan kunci jawaban Antropologi kelas 11 halaman 97 Kurikulum Merdeka pada lembar kerja 2.3. Peserta didik dapat memanfaatkan penjelasan di atas sebagai bahan belajar mandiri.***

Disclaimer: Dilarang keras melakukan copy paste atau tindakan sindikasi terhadap artikel ini. Artikel ini disusun sebagai referensi belajar mandiri bagi peserta didik.

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler